img_title
Foto : Freepik/pch.vector

IntipSeleb Gaya HidupCara menghitung berat badan ideal penting diketahui untuk menentukan apakah berat badan kita sudah proporsional atau belum. Tak jarang beberapa orang merasa tubuhnya terlalu kurus atau terlalu gemuk, sehingga kurang terlihat ideal.

Berat badan ideal sendiri adalah salah satu indikator dari kesehatan tubuh seseorang. Karena itu memiliki berat yang ideal tak selalu perihal penampilan semata.

Untuk mengetahui apakah berat badan kita sudah ideal atau belum, ada rumus atau cara perhitungan yang dapat dilakukan. Lantas, bagaimana cara menghitung berat badan ideal? Yuk, cari tahu lewat pembahasan berikut ini!

Cara Menghitung Berat Badan Ideal

Freepik/rawpixel.com
Foto : Freepik/rawpixel.com

1. Menghitung Berat Badan Ideal dengan Metode BMI

Metode BMI (Body Mass Index) atau Indeks Massa Tubuh adalah cara menghitung berat badan ideal yang paling populer digunakan. Metode ini menghitung seberapa ideal tubuh seseorang berdasarkan tinggi serta berat badannya.

Tak hanya itu, cara ini juga menggunakan usia orang yang akan dihitung berat badannya. Metode BMI dapat digunakan untuk orang dengan usia 20 tahun atau lebih. Untuk usia di bawah 20 tahun, metode ini tidak terlalu disarankan.

Dengan menggunakan metode BMI, akan diketahui apakah orang tersebut termasuk memiliki kategori berat badan yang ideak atau tidak. Untuk meminimalisir kesalahan saat menghitung dengan metode ini, ada beberapa hal yang perlu diketahui, yakni:

- Angka BMI normal berada di kisaran angja 18,5 sampai 25.

- Apabila angka BMI di atas 25, itu artinya Anda memiliki berat badan yang berlebih.

- Jika angka BMI di bawah 18, berarti berat badan Anda termasuk kategori kurang.

- Jika angka BMI di atas 40, maka sebaiknya Anda segera mendapatkan penaganan karena mengindiasikan tanda bahaya bagi kesehatan.

Nah, untuk menghitung berat badan ideal menggunakan metode ini caranya adalah:

Indeks Massa Tubuh = Berat badan (kilogram) : (Tinggi badan (meter) x Tinggi badan (meter))

Contohnya, apa bila berat badan Anda adalah 53 kg dan tinggi badan Anda 1,58 meter, maka nilai BMI Anda:

Indeks Massa Tubuh = 53 : (1,58 x 1,58) = 21,2

Dengan begitu hasil Indeks Massa Tubuh atau BMI Anda adalah 21,2 dan masuk dalam kategori normal. Dengan kata lain, berat badan Anda sudah ideal.

Baca Juga: 8 Manfaat Tahu, Makanan Sehat Penurun Berat Badan!

2. Menghitung Berat Badan Ideal dengan Rumus Broca

Selain dengan menggunakan metode BMI, ada juga rumus Broca yang bisa digunakan untuk menghitung berat badan ideal seseorang. Rumus ini diciptakan oleh Paul Broca sebagai metode untuk menghitung berat badan ideal baik laki-laki ataupun perempuan.

Cara menghitung berat badan ideal laki-laki dan perempuan memiliki perbedaan rumus. Namun rumus keduanya cukup sederhana dan tidak sulit.

Laki-laki: Berat badan ideal = [tinggi badan (cm) – 100] – [ (tinggi badan (cm) – 100) x 10 persen].

Contohnya, jika seorang laki-laki memiliki tinggi badan 170 cm maka cara menghitungnya adalah:

(170 – 100) – [ (170 – 100) x 10%] = 70 – 7 = 63

Dengan begitu, laki-laki dengan tinggi 170 cm idealnya memiliki berat badan sebesar 63 kg.

Perempuan: Berat badan ideal = [tinggi badan (cm) – 100] – [ (tinggi badan (cm) – 100) x 15 persen]

Jika seorang perempuan memiliki tinggi badan 158, maka cara menentukan berat badan idealnya adalah:

(158 – 100) – [ (158 – 100) x 15%] = 58 – 8,7 = 49,3

Sehingga perempuan yang mempunyai tinggi badan 158 cm maka berat badan ideal sekitar 49,3 kg.

Cara Menghitung Berat Badan Ideal dengan Aplikasi

aquietplace.co.uk
Foto : aquietplace.co.uk

Selain dengan cara manual seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda juga dapat menggunakan aplikasi agar lebih mudah dalam mengetahui berapa berat badan ideal yang seharusnya dimiliki. Berikut ini daftar aplikasi yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda.

1. Kalkulator IMT

Menggunakan aplikasi Kalkulator IMT bisa menjadi cara menghitung berat badan ideal yang praktis. Kalkulator IMT akan membantu Anda untuk mengukur berat badan berdasarkan usia dan jenis kelamin.

Tak hanya itu, di dalamnya juga terdapat rekomendasi jenis olahraga dan makanan sehat apa yang perli Anda konsumsi untuk menjaga berat badan tetap ideal.

2. BMI Calculator

Menghitung berat badan ideal dengan metode BMI juga kini bisa dilakukan secara otomatis. Anda hanya perlu memasukkan umur, tinggi badan, dan berat badan saat ini di kolom yang sudah tersedia.

Selanjutnya, aplikasi ini akan secara otomatis memunculkan angka BMI yang berdasarkan data tersebut. Selain itu, akan ditampilkan pula berat badan ideal yang disarankan berdasarkan umur dan tinggi badan Anda.

3. Weight Tracker & BMI Calculator

Aplikasi yang satu ini tak hanya memiliki fitur sebagai kalkulator BMI sebagai cara menghitung berat badan ideal, namun juga bisa digunakan untuk memonitor perubahan berat badan Anda dari hari ke hari.

Selain itu, aplikasi ini juga secara otomatis menghitung BMI beserta berapa persen lemak tubuh yang Anda miliki, setelah itu barulah menyarankan kisaran berat badan ideal Anda.

Cara Mendapatkan Berat Badan Ideal

dermascope.com
Foto : dermascope.com

1. Konsumsi Makanan Sehat

Cara pertama untuk mendapatkan berat badan ideal yang pertama adalah dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan kaya akan nutrisi. Cara yang satu ini berlaku baik bagi mereka yang menurunkan berat badan, maupun mereka yang ingin menambah berat badan.

Sebaiknya kurangi makanan jenis cepat saji, berlemak, serta makanan dan minuman yang memiliki kadar gula yang tinggi.

2. Makan dengan Porsi Kecil Namun Lebih Sering

Cara yang satu ini bisa dicoba jika Anda merasa kekurangan berat badan. Daripada makan dengan porsi besar sebanyak dua atau tiga kali sehari, Anda dapat mencoba makan dengan porsi kecil namun dengan intensitas yang lebih banyak.

3. Memilih Camilan yang Sehat dan Rendah Kalori

Pemilihan camilan juga tak kalah penting, terutama untuk Anda yang merasa kelebihan berat badan dan ingin menurunkannya. Pilihlah camilan rendah lemak dan menyehatkan seperti buah-buahan, roti gandum, atau yoghurt.

Hindari jenis-jenis camilan yang rendah nutrisi bahkan cenderung tidak sehat seperti gorengan atau makanan cepat saji, karena memiliki kandungan minyak, lemak jahat, serta kolesterol yang tinggi dan tak baik bagi tubuh.

4. Rutin Berolahraga

Olahraga secara rutin memang terbukti baik bagi kesehatan, salah satunya adalah untuk mendapatkan berat badan yang ideal. Olahraga pun bermacam-macam jenisnya, ada yang baik untuk menambah berat badan serta ada pula yang ampuh untuk menurunkan berat badan.

Kombinasi rutin berolahraga dengan konsumsi makanan sehat akan membantu Anda untuk lebih mudah mendapatkan berat badan ideal serta bentuk tubuh impian. Olahraga juga akan memperlancar metabolisme tubuh sehingga penyerapan nutrisi lebih meningkat. (nes)

Topik Terkait