img_title
Foto : Freepik

Dokter Spesialis Bedah Orthopedi dan Traumatologi RS Pondok Indah, dr. Mukti Partono, Sp.OT menjelaskan jika aktivitas sehari-hari memang tanpa sadar bisa membebani tulang belakang.

Hal itu yang akhirnya menyebabkan nyeri pinggang. Salah satu faktornya adalah duduk terlalu lama. Sebab, ini menjadi aktivitas yang paling membebani cakram tulang belakang.

"Aktivitas yang paling tinggi yang tidak kita sadari membebani cakram adalah duduk," kata dr Mukti dilansir dari VIVA.

Cara Mengatasi

Pixabay
Foto : Pixabay

Lalu bagaimana remaja jompo mengatasi permasalahan sakit pinggang mereka? dr Mukti menyarankan saat sedang bekerja maksimal duduk sebanyak 1 jam kemudian lakukan peregangan.

"Jangan duduk lama, sebaiknya bikin timer, saya sarankan 1 jam. Enggak boleh sampai 4 jam. Setelah 1 jam, jalan atau berputar," kata dia.

Topik Terkait