img_title
Foto : Berbagai Sumber

Operasi plastik seringkali dijadikan sebagai topik dalam banyak film Korea. Namun, Cinderella mengangkat aspek horor yang siap membuat bulu kuduk para penonton berdiri.

Seorang ahli bedah plastik bernama Yoon Hee (Do Jin Won) saat puas dengan hidupnya karena memiliki seorang putri yang cantik, Hyun Soo (Shin Se Kyung). Namun, kebahagian itu berakhir saat pasiennya, yang merupakan teman Hyun Soo, melakukan bunuh diri misterius di depan putrinya. 

Hyun Soo, yang merasa curiga pada ibunya, mencoba menemukan petunjuk di ruang bawah tanah tersembunyi rumah mereka. Film Cinderella ini menyoroti kesombongan karena fisik yang dimiliki. Bagi kamu yang memiliki ketakutan terhadap darah, hati-hati saat menonton film ini ya!

Bedevilled (2010)

Naver
Foto : Naver

Bedevilled masuk dalam kategori film psikologis yang brutal tentang seorang wanita yang mengalami pelecehan mental, fisik, dan seksual di pulau terpencil. Film ini lebih dari sekedar horor.

Di sebuah pulau terpencil, tujuh orang yang tersebar di antara lima keluarga dibunuh. Kim Bok Nam (Seo Young Hee) adalah seorang gadis dengan penampilan lugu tetapi punya sisi gelap juga. Kim Bok Nam nantinya akan mencoba melarikan diri dari pulau tempat dia menemukan penghuninya kejam. Tetapi dia justru dihadapkan dengan sebuah tragedi.

Topik Terkait