img_title
Foto : Berbagai Sumber

Film Sunny akan memiliki alur maju-mundur, dengan latar waktu tahun 1980 dengan masa sekarang. Film yang dibintangi Kang Sora ini mampu menghidupkan kembali kenangan masa muda dengan alur cerita yang lebih ringan. Ini adalah jenis film yang membuat para penonton tertawa dan menangis dalam waktu bersamaan. Film Sunny juga sudah di-remake dalam versi bahasa Indonesia lho guys!

Twenty (2015)

Naver
Foto : Naver

Film Twenty (2015) menyuguhkan kisah komedi tiga remaja berusia 20 tahun dengan kesialan mereka dalam cinta dan kehidupan. Ada Chi Ho (Kim Woo Bin), seorang pemain pengangguran yang hanya tertarik untuk menjalani hidup pada saat ini dan mata keranjang. Kemudian Kyung Jae (Kang Ha Neul), seorang mahasiswa culun. Terakhir adalah Dong Woo (Lee Jun Ho 2PM), yang keluarganya baru saja bangkrut dan dia harus mengambil beberapa pekerjaan sambilan untuk memenuhi kebutuhan.

Spellbound (2011)

Naver
Foto : Naver

Son Ye Jin pernah membintangi film komedi namun memiliki unsur horor di dalamnya, bertajuk Spellbound (2011). Film yang dirilis pada tahun 2011 ini berkisah tentang Yeo Ri (Son Ye Jin) yang tiba-tiba bisa melihat hantu dan hal-hal mengerikan di sekitarnya. Yeo Ri menyadari bahwa ada hantu yang mengikutinya dan mulai menyakiti orang terdekatnya.

Topik Terkait