img_title
Foto : SMTOWN
SMTOWN
Foto : SMTOWN

Hipotiroidisme sendiri merupakan suatu kondisi mana kelenjar tiroid kekurangan hormon yang cukup. Hal tersebut dapat mengakibatkan sang penderita mengalami metabolisme lebih lambat, cepat kelelahan, penambahan berat badan, intoleransi terhadap dingin, area tubuh membengkak, dan masih banyak lagi.

Berdasarkan keputusan militer, kondisi tersebut sebenarnya memungkinkan seseorang untuk mendapat Grade-3, yang mana bisa lulus untuk mengabdi sebagai tentara aktif. Seorang perwakilan dari dinas ketenagakerjaan militer melaporkan kepada Dispatch bahwa dalam kasus hipotiroidisme, mereka menilainya berdasarkan 3 tahapan yang berbeda.

Jika sang pria telah terbukti menjalani pengobatan selama lebih dari 6 bulan, maka dia akan menerima penilaian terendah dalam hal kesehatan. Karena Baekhyun EXO sudah menderita penyakit ini sejak lama, dia akhirnya menerima Grade-4, yang membuatnya harus bertugas sebagai pekerja layanan publik. 

Salah satu kenalan menceritakan bahwa Baekhyun EXO telah memantau kondisi kesehatannya secara konsisten, hingga melakukan tes darah setahun sekali. Terungkap bahwa penyakit hipotiroidisme telah diidapnya sejak duduk di bangku SMA.

Penyakit hipotiroidisme lantas pernah menyebabkan tenggorokan dan wajah Baekhyun EXO membengkak jika kondisinya mulai parah. Selama ini, sang idol menjalani pengobatan secara teratur untuk menjaganya tetap terkendali. 

Melalui sebuah surat untuk penggemar melalui aplikasi LYSN Dear U Bubble, Baekhyun bercerita bahwa penyakitnya itu hampir membuatnya gagal debut bersama EXO. Namun tekad kuat mampu menjadikan dirinya berada di posisi sekarang. 

Topik Terkait