img_title
Foto : Intipseleb

IntipSeleb – Sejumlah selebriti Korea pernah mengalami kejadian buruk ketika tampil di program televisi. Terlebih lagi jenis acara variety seperti Running Man dan Law of the Jungle yang seringkali menantang maut. Tidak hanya bagi para pemain, tapi juga selebriti yang diundang dalam acara tersebut.

Dilansir dari Koreaboo, ternyata ada 7 selebriti Korea yang pernah melakukan aksi membahayakan nyawa demi penampilan mereka di layar kaca. Siapa saja? Simak ulasannya di bawah ini yuk!

IU Hampir Tenggelam 

IUSumber Foto: Koreaboo

Pada tahun 2013 silam, IU pernah mempertaruhkan nyawanya ketika menjadi bintang tamu di variety show populer Running Man. Kala itu, ada sebuah segmen yang mana seluruh pemain acara harus melompat ke dalam kolam renang. 

Siapa sangka, ternyata bintang drama Hotel Del Luna tersebut tidak bisa berenang hingga membuatnya hampir tenggelam. Untungnya, tim Running Man bergegas menyelamatkan IU. Namun karena insiden tersebut, sampai sekarang pemilik nama asli Lee Ji Eun ini memiliki ketakutan terhadap air dan gemetaran setiap kali memikirkan dirinya tenggelam. 

Jeongyeon TWICE Jatuh Saat Menunggangi Kuda

Jeongyeon TWICESumber Foto: Koreaboo

Salah satu member TWICE, Jeongyeon, terpaksa meninggalkan acara Law of the Jungle edisi Kaledonia Baru lebih awal karena cedera yang menimpanya ketika syuting. Empat tahun lalu, artis asuhan JYP Entertainment ini menjadi bintang tamu dalam program tersebut.

Ketika sedang menjalani misi, Jeongyeon terjatuh dari atas kuda yang ditungganginya. Kecelakaan itu disebabkan karena ada kuda lain yang menendang kaki sang idola. Hilang keseimbangan, wanita kelahiran 1996 tersebut akhirnya berakhir mengalami cedera pada kaki. 

Yubin Eks Wonder Girls Hampir Tertimpa Peti Besar

Yubin Eks Wonder GirlsSumber Foto: Koreaboo

Tantangan dalam Running Man terkadang bisa membahayakan nyawa para selebriti yang menjadi bintang tamu dalam acara tersebut. Selain IU, kejadian kurang mengenakkan juga pernah menimpa mantan member girlband Wonder Girls, Yubin.

Kilas balik ke tahun 2015, Yubin ditugaskan untuk melompati tumpukan peti besar. Dia tersandung dan jatuh dari tumpukan. Mukanya pun mengenai alas. Kemudian tiba-tiba tumpukan peti besar itu terjatuh, hampir menindih badan Yubin. Untungnya, Yoo Jae Suk dan Lee Kwang Soo lantas datang berlari, menahan tumpukan peti agar tidak menimpa Yubin. 

Kim Byung Man Menderita Hipotermia

Kim Byung ManSumber Foto: Koreaboo

Komedian sekaligus ‘center’ dari variety show Law of the Jungle, Kim Byung Man juga pernah mengalami kejadian mengancam nyawa. Ia mengalami hipotermia saat harus memancing ikan di tengah terpaan angin kencang dan suhu membekukan di Selandia Baru tahun 2017. Kabarnya, kala itu merupakan topan terburuk yang melanda negara itu dalam 50 tahun terakhir. Lebih mengerikannya lagi, ada hiu yang mendekat ke lokasi memancing mereka. 

Minho SHINee Hidungnya Patah

Choi Min Ho SHINeeSumber Foto: Koreaboo

Saat melakukan syuting Dream Team Season 2 pada 2010, Minho SHINee berlari dengan kecepatan penuh ketika melakukan rintangan gantung diri. Namun, idola sekaligus aktor itu justru kehilangan keseimbangan dan membuatnya terjatuh. Dia mendarat pada sudut yang tajam dan cukup membahayakan.

Minho akhirnya dilarikan ke rumah sakit dan menjalani ronsen untuk memastikan tidak ada cedera pada kepala atau tulang belakangnya. Ada rumor yang menyebutkan bahwa hidung pria kelahiran 1991 ini patah dan terpaksa dioperasi.

UEE Eks After School Mendapat Jahitan di Kepalanya

UEE Eks After SchoolSumber Foto: Koreaboo

Law of the Jungle memang bukan acara untuk selebriti yang lemah. Dalam salah satu episode yang ditayangkan tahun 2014, UEE eks After School pernah terlempar ke laut akibat gelombang besar dari lautan India. Insiden tersebut membuat kepala sang aktris terbentur batu karang.

Kepala UEE bocor dan mendapat banyak jahitan. Untungnya, bintang drama Hogu’s Love tersebut tidak memerlukan pemeriksaan lebih lanjut. Tidak kapok usai mengalami cedera seperti demikian, UEE kembali mengikuti acara Law of the Jungle di Selandia Baru. 

Mir MBLAQ Hampir Terhanyut di Sungai

Mir MBLAQSumber Foto: Koreaboo

Terakhir adalah Mir MBLAQ. Sewaktu melakukan syuting Law of the Jungle di Amazon pada tahun 2012, ia sempat ditugaskan untuk menyeberangi sungai lebar dan berarus deras. Sungai itu awalnya sangat dangkal. Tetapi tiba-tiba, Mir menyadari sungainya justru bertambah dalam. Mir pun kehilangan cengkeramannya pada tali penuntun dan terjebak melawan arus kuat sendirian. 

Para pemain lain mencoba untuk menghubunginya namun gagal. Akhirnya, perahu keselamatan mendatanginya. Usai insiden tersebut, Mir sangat stres dan sempat menangis.

Baca juga: Hyun Bin dan 5 Aktor ini Berhasil Perankan Pria Korea Utara Ikonik

Topik Terkait