img_title
Foto : Berbagai sumber

Menurut FIFA, konser tersebut akan membuat menghalangi FIFA untuk menerapkan program pengelolaan lapangan sesuai rencana. Selain itu, Schmolzer juga menambahkan, dengan adanya investasi yang telah dikeluarkan pemerintah untuk Piala Dunia U20 maka tentunya akan merugi jika mengadakan kegiatan di luar sepak bola mendekati waktu penyelenggaraan.

Konser BLACKPINK dan Raisa Awalnya di GBK

Instagram/blackpinkblinkindo
Foto : Instagram/blackpinkblinkindo

Sebelumnya, konser World Tour BLACKPINK yang diadakan di Indonesia mendapatkan kejelasan dari promotor bahwa tetap akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Bahkan pihak promotor IME Indonesia sudah merilis seat plan dan price list dengan mencantumkan lokasi tempat.

Namun, kini karena larangan tersebut, konser BLACKPINK pun terancam untuk pindah tempat. Walaupun demikian pihak promotor maupun agensi BLACKPINK belum buka suara akan hal itu.

Diketahui, bahwa Raisa akan menggelar Live In Concert yang rencananya digelar pada 25 Februari 2023. Kemudian, untuk BLACKPINK akan diadakan pada 11 hingga 12 Maret 2022. (nes)

Topik Terkait