img_title
Foto : Naver

IntipSeleb – Sekuel dari film Train To Busan berjudul Peninsula kembali memberikan kejutan untuk para penggemar. Setelah sebelumnya merilis poster perdana, kini pihak produksi meluncurkan video trailer yang sukses bikin bulu kuduk berdiri.

Baca Juga: Peninsula, Sekuel Film Train To Busan Rilis Poster Perdana Mencekam

Teaser trailer Peninsula baru saja dirilis pada 1 April lalu. Dalam video yang berdurasi kurang dari dua menit itu, menampilkan sejumlah adegan yang lebih sadis dibandingkan Train To Busan. Tampaknya, Peninsula akan berfokus pada keadaan Korea post-apocalypse akibat keberadaan zombie.

Peninsula Suguhkan Banyak Adegan Aksi dan Sadis

PeninsulaSumber Foto: Naver

Trailer Peninsula memberikan sekilas tentang plot cerita dari keseluruhan film. Dimulai dengan penampilan sang bintang utama, Kang Dong Won, yang berhasil selamat dari wabah zombie. Terpampang keadaan kota yang porak-poranda dan sangat menyeramkan. Kang Dong Won menunjukkan aksinya dengan banyak melakoni adegan menggunakan senjata.

Sesuatu yang jauh lebih buruk daripada zombie adalah ketika manusia mulai haus darah. Dalam trailer, ada sekelompok pria bertelanjang dada memasuki sebuah arena dan dikelilingi oleh manusia yang bersorak-sorai, seolah akan ada sebuah pertarungan. Seorang pria menekan tombol dan membiarkan para zombie memasuki arena tersebut. 

Bukannya menolong satu sama lain, orang-orang tidak berdaya itu berusaha menyelamatkan diri dari para zombie. Namun, mereka kalah kuat dan cepat. 

Latar Waktu Peninsula Diambil Empat Tahun Setelah Train to Busan 

PeninsulaSumber Foto: Naver

Berdasarkan sinopsis yang sudah ada, film Peninsula mengambil latar waktu empat tahun setelah invasi zombie di Train to Busan. Karakter yang diperankan Kang Dong Won bernama Jung Seok, diceritakan sebagai seorang tentara yang ditugaskan untuk melakukan misi rahasia. Dia memiliki dua tujuan utama, yakni bertahan hidup dan mengambil sesuatu. Ketika tim-nya menemukan orang-orang yang selamat, kehidupan mereka justru bergantung pada sifat manusia yang sudah berubah menjadi zombie karena post-apocalypse ini.

Film Peninsula Tayang pada Musim Panas 2020

PeninsulaSumber Foto: Naver

Sementara film garapan sutradara Yeon Sang Ho tersebut dibintangi oleh jajaran pemain yang berbeda dari Train to Busan. Antara lain Kang Dong Won, Lee Jung Hyun, Kwon Hae Hyo, Kim Min Jae, Go Kyo Hwan, Kim Do Yoon, Lee Re, dan Lee Ye Won.

Jika tidak ada perubahan, Peninsula dijadwalkan tayang serantak pada musim panas ini, yang mana waktunya hampir sama dengan peluncuran film Train to Busan tahun 2016 lalu.

Tonton trailer film Peninsula di bawah ini:

Topik Terkait