img_title
Foto : Twitter.com/sj_news_jp

IntipSeleb Korea – Salah satu member Super Junior, Yesung dikabarkan akan memulai aktivitas solo di Jepang dengan merilis mini album Jepang terbaru yang bertajuk 君という? sat down pada 24 Mei 2023 mendatang.

Album ini merupakan album solo baru yang dirilis sekitar 4 tahun 3 bulan setelah album full-length pertama Yesung Super Junior di Jepang yang bertajuk STORY. Lantas seperti apakah informasinya? yuk, cek di bawah ini.

Yesung Comeback Jepang

Twitter.com/sj_news_jp
Foto : Twitter.com/sj_news_jp

Yesung akan merilis mini-album baru di Jepang pada 24 Mei 2023 mendatang yang bertajuk ‘君という? sat down. Album ini merupakan album solo baru yang dirilis sekitar 4 tahun 3 bulan setelah album full-length pertama Yesung di Jepang yang bertajuk STORY dirilis pada Februari 2019 lalu.

Sebelum perilisan album, sumber suara dari lagu b-side Chaosmyth akan dirilis terlebih dahulu melalui berbagai platform musik global pada pukul 00:00 tanggal 10 Mei 2023 mendatng. Lagu ini sebelumnya ditampilkan sebagai penampilan solo oleh Yesung di konser SMTOWN LIVE 2022: SMCU EXPRESS @TOKYO pada tahun 2022.

Sementara itu, Yesung telah melakukan comeback solo pada bulan Februari lalu dengan versi spesial dari album reguler pertamanya bertajuk Floral Sense dan mendapat respon yang baik, dengan memuncaki iTunes Top Album Chart di 10 wilayah di seluruh dunia.

Topik Terkait