img_title
Foto : GQ Korea

IntipSeleb – Gong Yoo memiliki suatu obsesi yang jarang diketahui oleh publik. Seperti diketahui, lawan main Kim Go Eun dalam drama Goblin ini termasuk jarang mengungkap kehidupan pribadinya ke khalayak karena merasa kurang nyaman sekaligus demi menjaga privasi.

Kendati demikian, Gong Yoo baru-baru ini menjalani sesi pemotretan sekaligus wawancara bersama majalah GQ Korea edisi Oktober 2020. Di sana, aktor 41 tahun itu membicarakan banyak hal termasuk proyek akting terbaru hingga fakta-fakta menarik tentang dirinya. Penasaran? Yuk scroll artikelnya!

Baca Juga: Beredar Foto Gong Yoo Pamer Otot Berdua Laki-Laki di Gym

Gong Yoo Bicarakan Filmnya dengan Park Bo Gum

GQ Korea
Foto : GQ Korea

Belum lama ini, Gong Yoo merampungkan proses syuting film Seo Bok yang dibintanginya bersama dengan Park Bo Gum. Untuk perannya dalam film tersebut, aktor kelahiran 1979 ini rela menurunkan badan dengan melakukan diet ketat.

Hal tersebut dilakukannya demi menghidupkan karakter Ki Heon, peran yang dia mainkan dalam film Seo Bok. Ki Heon sendiri diceritakan sebagai sosok yang tidak terurus dan memiliki pipi tirus.

“Alasan aku melakukan diet lagi adalah untuk mengubah wajahku. Karakter Ki Heon bukanlah orang yang sehat, sehingga wajahnya harus terlihat agak tirus. Aku juga berolahraga, jadi wajahku terlihat lebih tirus, dan massa ototku bertambah," kaa Gong Yoo dalam wawancara bersama majalah GQ Korea dikutip dari Soompi oleh IntipSeleb pada Senin, 21 September 2020. 

Kemudian Gong Yoo membandingkan perannya dengan Park Bo Gum dalam film Seo Bok. Jika tidak ada perubahan, film Seo Bok dijadwalkan tayang pada tahun 2021 mendatang.

"Dalam film tersebut, aku memainkan peran melindungi Seo Bok, klon manusia pertama. Park Bo Gum, yang berperan sebagai Seo Bok, memiliki tubuh yang kokoh dan tidak selemah yang kau kira. Jadi aku mengingatnya dan fokus untuk menjadi lebih besar (berotot),” ungkapnya.

Gong Yoo Ternyata Terobsesi Nge-Gym

GQ Korea
Foto : GQ Korea

Masih dalam wawancara yang sama, terungkap bahwa Gong Yoo ternyata memiliki sebuah obsesi. Bukan terhadap barang atau seseorang, melainkan aktivitas nge-gym. Yup, aktor asuhan Management SOOP ini mengaku bahwa dirinya tidak bisa melewatkan hari tanpa berolahraga.

“Aku biasanya berolahraga. Tidak peduli seberapa banyak aku mabuk pada malam sebelumnya atau tidak peduli seberapa lelah diriku, aku pasti akan pergi ke gym. Ketika aku pulang dan mandi setelah berolahraga, aku merasa lega, dan berpikir bahwa aku tidak gagal hari ini. Ini semacam obsesi,” ungkapnya.

Namun, Gong Yoo menyadari bahwa dia sudah tidak bisa terlalu sering pergi ke gym seperti sedia kala. Hal ini disebabkan karena usia yang semakin menua, dan stamina tubuhnya juga tidak sebugar dulu.

“Seiring bertambahnya usia, tubuhku akan ‘rusak’ lebih cepat. Jika aku tidak mengurusnya, itu akan terlihat lebih jelas. Sekarang, aku sudah berusia di atas 40 tahun dan aku menyadari bahwa tubuhmu tidak pernah berbohong. Aku tidak bisa pergi ke gym belakangan ini, jadi aku berolahraga di rumah,” jelas Gong Yoo.

Foto Gong Yoo Miliki Otot Besar Sempat Menjadi Bahan Perbincangan 

Kstarlive
Foto : Kstarlive

Sebelumnya, publik sempat dihebohkan dengan foto Gong Yoo saat berada di gym. Kala itu, otot besar milik sang aktor yang jarang tertangkap kamera, terekspos untuk pertama kalinya. Tidak sedikit netizen yang terkejut melihat perut six-pack bintang drama Coffee Prince tersebut.

Personal trainer yang selama ini melatih Gong Yoo sempat membeberkan bahwa sang aktor memang rutin pergi ke gym setiap hari dan menghabiskan sekitar 3 jam per kunjungan, termasuk waktu istirahat.

Sementara itu, Gong Yoo baru-baru ini telah dikonfirmasi akan membintangi serial Netflix terbaru bertajuk The Sea of Silence bersama Bae Doo Na, Lee Joon, serta Lee Joon Hyuk. Dan Gong Yoo juga siap menyapa para penggemar lewat film dokumenter Coffee Prince yang akan disiarkan di MBC pada 24 September dan 1 Oktober 2020 mendatang.

Baca Juga: Reuni Pemain Coffee Prince, Gong Yoo dan Yoo Eun Hye CLBK?

Topik Terkait