img_title
Foto : Instagram/@adhipermana_

IntipSeleb – Kesha Ratuliu dan Adhi Permana akan segera menikah di bulan Februari 2021. Keponakan Mona Ratuliu ini mengungkapkan bahwa pernikahan impian mereka terwujud sebab pandemi virus corona (COVID-19) membuat acara yang akan digelar semakin intim.

Usut punya usut, Kesha Ratuliu menikah setelah berhasil menyelesaikan kuliahnya. Penasaran dengan rencana pernikahan Kesha Ratuliu dan Adhi Permana? Yuk simak artikelnya!

Baca Juga: Kesha Ratuliu Ngamuk Dikatain Jual Mobil Buat Modal Nikah

Cerita Pernikahan

IntipSeleb
Foto : IntipSeleb

Kesha Ratuliu dan Adhi Permana mengungkapkan bahwa mereka akan menggelar pernikahan secara tertutup di Jakarta. Bahkan, persiapan pernikahan juga dikatakan telah rampung 90 persen. Intimate wedding dipilih Keisha dan calon suaminya sebagai konsep pernikahan yang disebut tidak akan ada acara resepsi.

“Konsepnya intimate wedding, ada adatnya juga karena aku ada Sunda-nya, Adhi juga pure Sunda. Jadi kita juga pakai adat Sunda. (Pas akad pakai adat) gak ada resepsi, (adanya) dinner,” tutur Keisha pada tim IntipSeleb pada Kamis, 17 Desember 2020.

Kesha mengaku bahwa persiapan menyambut hari bahagianya tidak ditemukan kendala. Hal itu lantaran kerabat dekat juga ikut andil membantu mempersiapkan pernikahan. Aktris 22 tahun itu berharap agar pandemi virus corona (COVID-19) tidak bertambah parah agar apa yang telah direncanakannya berjalan dengan lancar.

“Kendala kalau persiapan pernikahan gak ada sama sekali soalnya gak tahu ya lancar-lancar aja kan kita nya gak neko-neko, gak banyak mau,” lanjutnya. 

Undang Artis?

Instagram
Foto : Instagram

Mantan Wafda ini juga hanya mengundang tamu 10 persen dari kapasitas gedung. Bahkan, kerabat artis juga tidak banyak diundang oleh Kesha dan Adhi.

“Gak, gak banyak. Gak ada malah (teman artis yang diundang). Syifa doang,” imbuhnya.

Ingin pernikahan yang intim, Kesha mengatakan bahwa dia bersyukur bahwa itu akan terwujud. Pasalnya, dia memang sengaja tidak mengundang banyak orang agar lebih dekat dengan para tamu.

“Kalau aku wedding dream-nya pengen intimate. Alhamdulillah dikabulkan. Bukan Alhamdulillah maksudnya kayak kita menikah di situasi seperti ini jadi kita bisa menikah secara intim. Karena kan maksud aku kalau pernikahan itu acara kita dan keluarga, tapi kalau misalkan tamunya terlalu banyak itu jadi bukan kayak acara kita. Kita jadi gak menikmati,” tutur pemilik asli nama Sarasefeika Kesha Ratuliu tersebut.

Lebih lanjut, Kesha dan Adhi sempat mengalami ‘godaan’ sebelum menikah namun hal itu bisa mereka lewati dengan baik. Dilihat ke laman Instagram @kesharatuliu05, ia baru lulus dengan gelar sarjana komunikasi pada 26 November 2020. Sedangkan, calon suaminya masih kuliah.

Mantap calon istri sudah sarjana. Aku menyusul tahun depan ya. Namanya juga laki,” tulis Adhi Permana sambil berpose tersenyum dengan Kesha Ratuliu.

Baca Juga: Kesha Ratuliu Ngamuk Wajahnya Dihujat Karena Banyak Jerawat

Topik Terkait