img_title
Foto : Instagram/@millencyrus

IntipSeleb – Millen Cyrus kembali berhadapan dengan pihak kepolisian karena kasus narkoba. Keponakan Ashanty itu diamankan dari sebuah bar dan dinyatakan positif narkoba setelah melakukan tes urine.

Seiring dengan kabar ini, postingan terakhir Millen Cyrus di Instagramnya pun ramai komentar dari netizen. Seperti apa kabar penangkapan Millen Cyrus itu? Simak penjelasannya berikut.

Positif Narkoba Jenis Benzo

Instagram/@millencyrus
Foto : Instagram/@millencyrus

Millen Cyrus kembali diamankan polisi terkait dugaan kasus penyalahgunaan narkoba. Hal ini setelah melihat hasil tes urine pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa itu. 

Di mana hasil tes tersebut menyatakan Millen dan satu orang temannya positif mengonsumsi narkotika jenis benzodiazepam.

Tes urin ini digelar Dit Resnarkoba Polda Metro Jaya saat melakukan razia protokol kesehatan di sebuah Bar di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan pada Minggu dini hari, 28 Februari 2021.

"Dari tempat ini kita periksa selebgram satu orang inisial MC (Millen Cyrus) bersama temannya positif benzo. Kita bawa ke kantor kita amankan jika dia terbukti menggunakan benzo, kita mungkin akan melakukan rehab kepada 3 orang ini," kata Dir Resnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol. Mukti Juharsa pada 28 Februari 2021.

Lebih lanjut, Millen Cyrus dan dua orang lainnya kini dibawa ke Polda Metro Jaya untuk diperiksa lebih lanjut terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba ini.

Postingan Terakhir Millen Cyrus Disorot

Instagram
Foto : Instagram

Terkait kabar penangkapan ini, postingan terakhir Millen Cyrus di Instagramnya tidak lepas dari sorotan. Dalam unggahan itu, Millen tengah mempromosikan sebuah produk untuk membersihkan peralatan dapur.

Tapi banyak netizen yang mencibirnya dan mempertanyakan apakah Millen Cyrus tidak kapok sudah pernah terjerat narkoba sebelumnya. Mereka pun meminta polisi untuk tidak lagi memberikan hukuman rehabilitasi untuk Millen.

"Wahh ketangkap lagi nih dedek molen, Gak perlulah rehab baru 2bln make lagi," komentar netizen.
"Kena lagi, aduhhhh gak ada kapoknya. Fix dah jangan rehab lagi, harus dipenjara lah biar adil," timpal netizen lainnya.

Seperti yang diketahui pada November 2020, Millen Cyrus ditangkap di salah satu hotel di kawasan Ancol karena kasus narkoba. Dari penangkapan itu pihak kepolisian menyita barang bukti berupa sabu seberat 0,36 gram beserta alat isapnya. Millen kemudian harus menjalani rehabilitasi dan pada awal tahun 2021, dia mengabarkan sudah menyelesaikan masa rehabilitasi. Belum ada dua bulan bebas, Millen Cyrus harus kembali berurusan dengan narkoba.

Topik Terkait