img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Arya Saloka angkat bicara terkait fotonya yang sedang melaksanakan ibadah salat viral beberapa waktu lalu. Ia diketahui sedang salat di tengah-tengah syuting sinetron Ikatan Cinta. Mengetahui foto salatnya jadi bahan omongan, Arya Saloka justru meminta agar potret tersebut tidak disebar.

Bukan hanya foto salat Arya Saloka yang jadi perbincangan. Beberapa artis Indonesia mengalami hal serupa, mulai dari Anrez Putra Adelio hingga Baim Wong. Lantas, siapa sajakah artis lainnya? Yuk kita bahas satu per satu.

Rizky Nazar

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Rizky Nazar mendapatkan pujian saat salat berjemaah dengan Cut Syifa. Keduanya terciduk salat berjemaah saat break syuting sinetron Anak Sekolahan pada 2017 lalu. Rizky Nazar tampak khusyuk mengimami Cut Syifa yang mengenakan mukena. Namun sayang, keduanya tidak merespons foto salat yang menjadi viral.

Bebi Romeo

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Hal yang sama terjadi pada Bebi Romeo. Bukan hanya difoto saat salat, musisi berusia 46 tahun itu terciduk melaksanakan ibadah salat di atas trotoar. Mengenakan kaus berlengan pendek, Bebi Romeo tampak dalam posisi berdiri bersedekap. Di belakangnya berbaris mobil-mobil termasuk angkutan umum yang diparkir. Foto Bebi Romeo yang diduga sedang melaksanakan salat Jumat di atas trotoar viral dan banjir pujian.

Chand Kelvin

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Berbeda dengan artis sebelumnya, Chand Kelvin terciduk melaksanakan salat saat dirawat di rumah sakit dan berada di dalam kereta. Dalam dua foto yang beredar dalam beberapa waktu lalu, Chand Kelvin tampak memakai peci sebagai perlengkapan salatnya. Saat foto salatnya di kereta viral, Chand Kelvin mengaku sedang dalam perjalanan ke Jakarta usai merayakan Hari Raya Lebaran di Jawa Tengah pada 2018 lalu.

“Saat di dalam kereta saya bersama keluarga. Saya sendiri, belakang adik saya, sebelah kanan papa, sebelah papa ada mama. Jadi komplet. Ada yang lagi tidur. Ada yang lagi salat, ada yang lagi ibadah. Kalau menurut saya sih umat muslim di dunia ini kan kita cuma sementara, pas di akhirat pas pertama kali ditanya itu kan amalan salat. Saya sih dari dulu menjalankan kewajiban sebagai umat muslim,” ungkapnya pada Juni 2018.

Iqbaal Ramadhan

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Tak jauh berbeda dari Chand Kelvin, Iqbaal Ramadhan kedapatan melaksanakan salat di dua tempat yang berbeda. Ia terciduk melaksanakan salat dalam perjalanan di kereta, di sisi lain Iqbaal Ramadhan tampak sedang dalam posisi tahiyat akhir saat salat di parkiran. Aksi Iqbaal yang taat melaksanakan ibadah salat banyak diacungi jempol oleh netizen.

Baim Wong

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Baim Wong terkenal sebagai salah satu selebriti yang gemar beramal. Rupanya pada Mei 2017 lalu, Baim Wong terciduk menjalani ibadah salat di publik. Bukan hanya itu, alas yang dipakai Baim Wong merupakan kardus. Tak ayal, foto ini membuat netizen kagum terhadap sikap Baim.

Dinda Hauw

Instagram/@lambe_turah
Foto : Instagram/@lambe_turah

Dinda Hauw justru menerima kecaman setelah fotonya yang sedang melaksanakan salat tahajud diunggah suaminya sendiri, Rey Mbayang. Dinda Hauw dan Rey Mbayang dianggap cari kontroversi. Namun, Rey justru menyinggung soal rasa bersyukur.

Bagaimana jika hal yang kita lakukan jadi inspirasi buat yang lain biar tetap berakal untuk tidak lupa dengan KEWAJIBAN dan harus tetap bersyukur?” ungka[ Rey Mbayang pada 10 Agustus 2020.

Anrez Putra Adelio

Instagram/anzadelio
Foto : Instagram/anzadelio

Sebagai salah satu publik figur, Anrez Putra Adelio cukup aktif membagikan fotonya di Instagram. Namun, saat mengunggah foto dirinya sedang berdoa usai melaksanakan salat, Anrez justru dicap hanya ingin pencitraan. Namun, Anrez justru tidak memberikan balasan terkait hujatan ini.

“Tidak ada yang lebih baik untuk dilakukan sekarang selain berdoa,” tandas Anrez Putra Adelio dalam Bahasa Inggris pada 6 April 2020 lalu.
Ibadah gausah pamer kali emang mau dibilang apa sih,” komentar netter
Pencitraan sangat,” tulis warganet lainnya.

Taqy Malik

instagram
Foto : instagram

Taqy Malik diprotes setelah mengunggah foto saat menjadi imam salat di sebuah masjid. Suami Sherel Thalib ini disebut tidak akan dapat pahala karena pamer ibadah terus menerus. Alih-alih marah, Taqy Malik justru menyinggung soal niat tulus untuk berbagi amalan dan inspirasi.

"Karena niat bukan wilayah kita untuk menganalisa hati seseorang, sebab urusan hati adalah urusan diri seseorang dengan Allah. Yang niatnya Syiar, semoga tetap terjaga niatnya agar tulus berbagi amalan atau inspirasi," ujar Taqy Malik dari Instagram @taqy_malik, 3 Maret 2021.

Arya Saloka

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Foto Arya Saloka sedang melaksanakan salat saat istirahat syuting Ikatan Cinta viral. Kala itu Arya sedang salat beralas sajadah dan dirinya difoto dari belakang. Melihat foto salatnya jadi bahan omongan, Arya Saloka merasa sebaiknya potretnya tidak disebar. Ia kemudian menyinggung hidayah dari Tuhan.

“Ooh, ya kalau bisa sih, jangan di-share ya sebenarnya itu. (Pendidikan basic Islami) Itu gak ngaruh. Balik lagi kepada mereka ke lingkungan, pertemanan lingkungannya seperti apa, bisa menjadi orang seperti apa. Balik lagi kalau udah Tuhan ngasih hidayah, balik lagi ke hidayah itu. Kalau belum, mau sampai kapan ya gimana,” ungkap Arya Saloka dari YouTube Pretty Women ID pada 6 Maret 2021.

Topik Terkait