img_title
Foto : Instagram/@tasyafarasya

IntipSeleb – Tasya Farasya terdaftar dalam urutan Trending Topic di Twitter pada Jumat pagi, 20 Desember 2019. Hal ini lantaran warganet memberikan berbagai tanggapan soal banyaknya hujatan yang diterima Tasya mengungkap selebgram yang endorse barang palsu. Banyak direct message yang masuk dalam Instagram wanita keturunan Arab itu lantaran tidak suka dengan kontennya hingga didoakan mandul.

Pengguna Instagram yang mengomentari niat baiknya itu diduga sebagai penjual-penjual barang palsu di online store. Mereka tidak terima kalau Tasya yang dianggap sebagai orang yang bergelimang harta menjatuhkan bisnisnya. Tak tinggal diam, Tasya pun membalas pesan tersebut dengan jawaban monohok. Ia juga mengunggah tangakapan layar berisi pesan cibiran yang diduga oleh pemilik bisnis palsu di Instagram. Sontak unggahan tersebut dibanjiri komentar semangat dan pujian dari netizen maupun rekan public figure.

Baca Juga: Tasya Farasya Bongkar Kebohongan Selebgram Endorse Skincare Palsu

Tasya didoakan mandul

Tasya Farasya

Melihat banyak yang mendukung postingan Tasya yang menyarankan agar selebgram dan promotor untuk merenungkan endorse behel, skincare, pelangsing dan makeup palsu, beberapa pihak berada di jalur kontra. Mereka diduga sebagai pebinis yang menjual barang-barang KW. Unggahan viralnya itu dianggap sebagai pernyataan nyinyir dan berniat untuk menyusahkan orang lain. Pesan dari salah satu warganet itu juga menampilkan dirinya mendoakan Tasya agar tidak memiliki keturunan seumur hidupnya alias mandul. 

Bukan diri lo yg bikin tenar. Semua milik Allah jangan lupa. Jangan banyak make bahan kimia juga ke badan mba. Semoga mandul seumur hidup, semoga ga akan dapat keturunan sampai kapanpun. biar buat bayar kejahatan tangan sama mulut lo yg suka nyinyir itu,” tulis salah satu netter.

Sontak saja pesan yang discreenshoot dan dibagikan dalam Instagramnya itu langsung diserbu warganet. Tasya mendapat banyak dukungan dalam kolom komentar.

Doa jelek pasti akan kembali pada dirinya sendiri kok, sans aja kak istigfar dalam hati,”

KAMOH KERENNNNN,” tulis Ernest Prakasa

WAAAAAGILAK! masi ada org model begitu, Yg gw takutin itu doa dia berbalik ke dia dah,” kata Minyo.

Balas pesan penjual ​handphone KW

Tasya Farasya

Pesan lain yang disampaikan pada Tasya berasal dari penjual handphone KW. Pesan yang sangat panjang berisi nasihat untuk beauty vlogger itu. Dituliskan bahwa belum tentu semua orang punya uang dengan jumlah banyak dan beli barang-barang original. Tasya diminta untuk bersedekah kepada mereka yang suka membeli barang KW. Dia juga menyebut kalau Tasya akan mandul karena didoakan banyak orang.

Sekarang ekonomi indonesia krisis eh di tambah mbak tasya suka nyinyirin yg jualan kasihan sih ya jadi makin susah masyarakat membuka usaha. Belum tentu semua orang punya duit dan beli original, kecuali lo yg sok kaya itu kasih bagi2 in barang2 ori lo ga cuma pakai sendiri. Mandul seumur hidup karena doa banyak orang,” tulis netter lain.

Tasya pun membalas pesan tersebut dengan menanyakan produk apa yang dijual oleh akun tersebut. Ternyata, akun yang menggunakan foto merah itu menjual handphone kw. Tangkapan layar itu juga menampilkan Tasya membalas “padahal gue ga bahas ttg hp kw. Kalo hp kw kan ga membahayakan orang.”

Setelah unggahan tersebut, Tasya juga menyertakan bukti artikel soal bahaya menjual barang KW. Karena merasa unggahan tentang edukasinya tidak berguna, kembaran Tasyi Atasyia ini merasa bosan.

Topik Terkait