img_title
Foto : Instagram/@hughes.dewi

IntipSeleb – Dewi Hughes merupakan salah satu aktris senior di Indonesia. Meski namanya sudah lama tak terdengar, Dewi ternyata memiliki transformasi yang mencengangkan. Ia berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 90 kg.

Kini, kabar Dewi Hughes pun membuat penasaran penggemar. Seperti apa kabar terbarunya? Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Pindah Agama Hingga Diet

Instagram/hughes.dewi
Foto : Instagram/hughes.dewi

Usut punya usut, Dewi Hughes memutuskan pindah agama. Ia terlahir sebagai pemeluk Hindu. Namun, Dewi merasa tidak dapat pelajaran tentang agama Hindu di keluarga maupun di sekolahnya. Singkat cerita, Dewi putuskan masuk agama Islam dan memakai hijab.

Awalnya, Dewi Hughes dikenal sebagai aktris yang memiliki tubuh berisi. Namun kini, Dewi mengubah penampilannya dengan berhasil menurunkan berat badannya hingga 90 kg.

Tadinya, Dewi Hughes memiliki berat 150 kg. Kini, ia berhasil memiliki berat 59 kg saja. Sebab, Dewi melakukan diet menggunakan metode hypnoterapi, yang mencari tahu akar permasalahan pasien mengapa mengalami obesitas.

Kabar Dewi Hughes Kini

Instagram/hughes.dewi
Foto : Instagram/hughes.dewi

Melalui Instagramnya @hughes.dewi, Dewi bertanya apa tujuan orang-orang yang mengikuti program dietnya. Rata-rata menjawab ingin bahagia. Ia pun bercerita soal pesan ayahnya yang menginginkan sang putri untuk selalu bahagia.

“Saya tanya peserta kelas ZOOM, apa tujuan ikut kelas ini? ’Mau bahagia, mba’. Saya berkisah begini:  Almarhum ayah saya paling sering bilang, ‘Be happy! Dan jalan hidupmu akan jauh lebih mudah’,” cerita Dewi Hughes di Instagramnya @hughes.dewi dilansir IntipSeleb pada Kamis, 9 Juni 2022.

Kemudian, Dewi Hughes berpikir keras bagaimana caranya untuk bahagia. Sebab, Dewi kala itu tidak mengerti apa itu konsep bahagia. Untungnya, Dewi kini telah bisa bernafas lega karena menemukan kebahagiaannya sendiri.

“Di usia 51 tahun ini akhirnya saya bisa bernafas lega. Bisa mengalami langsung bahwa "be happy" itu baru bisa kita raih jika mau dengan ikhlas menerima ketentuan, keputusan dan rencana Allah,” tandasnya.

“Semua perjalanan panjang itu ternyata adalah bahan baku (ilmu, hidayah, hikmah) untuk meraih kebahagiaan saya sekarang... MasyaAllah... Alhamdulillah... Sungguh Allah Maha Mengetahui dan Maha Berkuasa atas segala sesuatu,” tutup Dewi Hughes. (Cy)

Topik Terkait