img_title
Foto : Hikmal Abrar Nasution

IntipSeleb – Belum lama ini, Hikmal Abrar Nasution dan Nuri Shaden mendapatkan anugerahkan dari Tuhan. Pasangan artis ini baru saja diberkahi seorang anak perempuan yang lahir pada Kamis, 30 Juni 2022.

Saat dimintai keterangan oleh awak media, Hikmal Abrar Nasution menceritakan kisah unik sang istri, Nuri Shaden saat menjalani proses kehamilan. Penasaran kisah unik yang dimaksud? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini. 

Nuri Shaden Tak Bisa Minum Air Putih Selama Hamil

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Nuri Shaden memiliki pengalaman yang unik ketika mengandung bayi perempuannya yang baru saja lahir, Rayna Nasution. Kisah ini disampaikan langsung oleh suami, Hikmal Abrar Nasution.

Nuri Shaden dikatakan tak bisa meminum air putih sama sekali biasa. Ia hanya bisa minum air putih jika air tersebut dalam keadaan panas. 

Hal ini terjadi sejak Nuri Shaden hamil Rayna di bulan pertama. Hal ini tentu membuat sang suami, Hikmal bertanya-tanya.

“Mbak Nuri kalau anak cewek ini enggak bisa minum air putih. Sama sekali enggak. Saya juga heran. Bisa tapi yang air putih panas. Sejak selama hamil dari bulan pertama,” ungkap Hikmal Abrar Nasution di Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Jumat, 1 Juli 2022.

Selain itu, ia juga tak bisa mencium aroma daging. Hal ini tambah membuat sang suami heran. Namun, akhirnya ia kembali bisa minum air putih biasa dan mencium aroma daging setelah ia melahirkan.

“Selama hamil. Dari bulan pertama. Terus enggak bisa nyium bau daging. Itu pokoknya enggak bisa aja. Bau yang kayak orang-orang masak itu enggak bisa. Terus setelah belakangan ini baru lumayan daging udah bisa,” ujar Hikmal. 

Selain air panas, rupanya Nuri Shaden juga baru bisa minum air jika air tersebut dicampur dengan sesuatu. Maka dari itu, beberapa hari lalu pihak rumah sakit mendiagnosa Nuri Shaden kurang minum air putih.

“Jadi memang air putih ini ibaratnya sehari-hari kita harus minum ya. Tapi ini aneh enggak bisa. Yang air dingin biasa enggak bisa tapi kalau misal dicampur, mesti panas. Itu sedikit,” tutur Hikmal.

“Makanya kemarin sebelum masuk RS ada cek lab gitu, mbak Nur itu ada yang merah. Ternyata itu memang kurang minum air putih,” lanjutnya.

Kebiasaan Orang Hamil

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Hikmal Abrar menjelaskan bahwa memang kebiasaan orang hamil berbeda-beda. Ia pun disarankan oleh dokter untuk bisa mengusahakan Nuri Shaden minum air putih.

Kabar baiknya, kebiasaan tak bisa minum air putih ini tak berpengaruh buruk kepada kesehatan sang bayi.

“Kata dokter memang namanya orang hamil ada-ada aja. Jadi sebisa mungkin selama bisa minum yang lain dan enggak ada masalah, silakan aja. Enggak bahaya,” ujar Hikmal.

“Alhamdulillah sehat, kulitnya bagus. Alhamdulillah,” pungkasnya. (nes)

Topik Terkait