img_title
Foto : Instagram/ @jkt48

IntipSeleb – JKT48 memberikan klarifikasi dan penjelasan terkait batalnya JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung. Seharusnya acara itu berlangsung di Festival Citylink pada hari ini, Minggu, 3 Juli 2022.

Namun, setelah para penggemar berkumpul dalam acara itu. JKT48 tidak tampil karena tour dibatalkan. Seperti apa klarifikasi dari member JKT48? Berikut artikelnya. 

Kabar Tour Dibatalkan

Instagram/ @jkt48
Foto : Instagram/ @jkt48

Kapten JKT48, Shani Indira Natio atau Shani JKT48 memberikan penjelasan terkait JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung yang harus dibatalkan. Shani berterima kasih kepada para penggemar yang sudah hadir. 

"Halo semuanya kami dari JKT48 kami ingin berterima kasih untuk segala bentuk dukungan yang telah kalian berikan kepada kami," ucap Shani JKT48 dikutip IntipSeleb dari Instagram @jkt48, Minggu, 3 Juli 2022.

Dengan berat hati, Shani menyampaikan jika ada beberapa alasan yang membuat JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung harus dibatalkan. Ada kendala teknis dan non teknis yang akhirnya membuat para penggemar kecewa. 

"Dengan ini dengan berat hati acara JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung yang berlangsung hari ini tidak dapat kami laksanakan. Kami sangat mengerti banyaknya perjuangan dari teman-teman semua untuk datang ke acara ini. Tapi dikarenakan adanya kendala teknis, non teknis, dan juga keamanan acara ini tidak dapat kami laksanakan," kata Shani. 

Sangat Sedih 

Instagram/ @jkt48
Foto : Instagram/ @jkt48

Shani mewakili seluruh member JKT48 merasa sedih karena tidak bisa bertemu dengan para penggemar. Padahal seluruh pihak sudah bekerja semaksimal mungkin agar acara bisa berlangsung. 

"Kami sangat sedih saat mendengar mengenai hal ini. Kami pun ingin sekali bertemu dengan kalian semua baik itu di 2 Shot, meet and greet, dan juga mini live. Disini semua pihak telah berusaha semaksimal mungkin untuk membuat acara ini dapat terus berlangsung," katanya. 

Diakhir Shani menyampaikan jika ini bukan akhir dari segalanya. Ia dan member lain pasti akan datang lagi ke Bandung. 

"Selalu perhatikan kami karena JKT48 pasti akan datang lagi ke Bandung. Sekali lagi terima kasih dan selalu dukung JKT48 ya jaga kesehatan semuanya," tutup Shani JKT48. 

Topik Terkait