img_title
Foto : Instagram/dodysoedrajat_1

IntipSeleb GosipMayang akan jalani statusnya sebagai mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) mulai September mendatang. Setelah ia lulus ujian penerimaan mahasiswa baru.

Mayang akan jalani pendidikan untuk gelar sarjana itu, dengan beasiswa yang diberikan sebuah yayasan. Berbeda dengan beasiswa yang memiliki syarat, Mayang tidak dituntut apapun selama jalani pendidikan. Berikut artikel lengkapnya.

Teka-teki Beasiswa

Instagram/mayang_lf
Foto : Instagram/mayang_lf

Sebelumnya diberitakan, Mayang Lucyana Fitri terima beasiswa untuk dapatkan gelar sarjana. Publik pun pertanyakan sumber beasiswa yang diterima Mayang.

Akhirnya Doddy Sudrajat, ayah Mayang mengungkapkan sumber beasiswa itu. Bukan dari Prof. Bambang Saputra yang diisukan sempat dekat dengan mendiang Vanessa Angel.

"(Dari) yayasan, jadi seorang itu memiliki yayasan di Jawa Tengah. Udah gitu aja nggak bisa nyebutin statusnya karena orang ini nggak mau di ekspos," ungkap Doddy Sudrajat, di Moestopo, Jakarta Pusat, Kamis, 7 Juli 2022.

Tanpa Syarat

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Biasanya beasiswa diberikan dengan syarat waktu pendidikan atau nilai tertentu. Tapi beda yang diterima Mayang.

Donatur yang memberikan syarat apapun kepada Mayang yang menerima beasiswa. Hanya gelar sarjana saja yang ditunggu oleh pemberi beasiswa.

"Oh nggak ada syarat, yang penting dia support mba Mayang sampai dia lulus dari Moestopo ini," jelas Doddy.

Mayang pun mengatakan akan jalani pendidikan lebih cepat dari biasanya. Sebab ia tak ingin mengecewakan ayahnya yang sudah membesarkannya.

Walau adik mendiang Vanessa Angel ini sedang memulai karier di dunia hiburan. Tapi ia berjanji akan membagi waktu untuk pendidikan dan perkerjaan. Dibantu oleh Doddy Sudrajat, yang jua manajer anaknya, Mayang hanya akan menerima pekerjaan yang tidak memakan waktu banyak. Demi bisa tetap fokus untuk menyelesaikan pendididkan S1 dengan tepat waktu.

Topik Terkait