img_title
Foto : Instagram/tretanmuslim

IntipSeleb LokalTretan Muslim memperlihatkan potretnya bersama seorang pendeta. Bukan hanya bersama pendeta, Tretan tampak berfoto dengan latar belakang lambang salib.

Usut punya usut, Tretan Muslim menyuarakan kesulitan umat Kristen untuk membangun gereja. Seperti apa pengakuannya? Yuk intip penuturannya di bawah ini!

Foto Bareng Pendeta untuk Suarakan Kesulitan Bangun Gereja

Instagram/tretanmuslim
Foto : Instagram/tretanmuslim

Tretan Muslim mengunggah fotonya bersama pendeta Yerry Pattina Sarany dan dua orang lainnya. Dalam potret tersebut, Tretan berfoto sejajar dengan latar belakang sebuah lambang salib di atas pintu besar berbahan kayu.

Mengiringi potretnya bersama pendeta dan lambang salib, Tretan Muslim ternyata punya misi mulia. Ia ingin mengetahui sulitnya daerah Cilogen mengizinkan pembangunan gereja. Kata Tretan, walikota daerah tersebut juga menolaknya.

“Tabayyun ke cilegon bersama pendeta @yerry_pattinasarany utk mengetahui WHY WHY WHY warganya menolak gereja bahkan sampek walikotanya juga,” tulis Tretan Muslim dilansir IntipSeleb dari Instagramnya @tretanmuslim, yang diunggah pada Minggu, 11 September 2022.

Tretan Muslim melanjutkan, pendeta dan jamaah Nasrani di Cilegon tidak bisa beribadah di kotanya selama 25 tahun. Bahkan, untuk ibadah, mereka harus menyebrang ke kota tetangga.

“Sudah 25 tahun para pendeta dan jamaat ini gabisa ibadah di kotanya sendiri. Mereka harus ke kota Serang klo mau ibadah mingguan,” pungkas Tretan Muslim.

Diapresiasi Netizen

Instagram/tretanmuslim
Foto : Instagram/tretanmuslim

Aksi Tretan Muslim yang berbincang-bincang dengan pendeta dan jamaah Nasrani untuk menyuarakan sulitnya membangun gereja di kota sendiri menuai apresiasi netizen. Banyak netizen yang mendukung Tretan karena menyuarakan toleransi antar umat beragama.

“Keren salut,” puji netizen,
“Thank you tretan,” sahut yang lain.

“Apa warga sana kalo liat salib langsung gemetaran??? cuaksssss,” komentar netter yang sarkas.
“Sedih sih kalo ada berita kaya gitu,” imbuh berikutnya.
“Mantap bang, humanity above religiion,” kata netter yang salut.

Sebelumnya, Tretan Muslim mengaku mulai menyadari agama lain sama-sama baik. Ia bahkan pernah ikut temannya ke gereja. Selama di gereja, Tretan diam saja tidak mengikuti ibadah. Setelah selesai ikut ke gereja, Tretan mengaku tidak mendapatkan godaan.

"Bahkan ada suatu momen saya ikut ke Gereja temen saya," kata Tretan dilansir dari YouTube BPKH RI.

"Saya gak ikut ritual, gak ikut baca-baca, temen saya nyanyi-nyanyi, baca-baca, saya diem doang, pengin tau aja. Ya Alhamdulillah keluar dari itu saya aman. Beneran setelah itu saya merasa, enggak kok, bahkan saya di dalam Gereja pun gak ada godaan,” pungkas Tretan Muslim. (hij)

Topik Terkait