img_title
Foto : Instagram/@krisna69.mukti

Mencari kesana-kemari, Krisna Mukti lantas teringat satu tempat lagi yang belum dicek, yakni di dalam laci lemari. Begitu dibuka, isi laci tersebut ternyata benar ada Al Qurannya. Namun yang menjadi sorotan, adalah Al Quran itu yang berada bersebelahan dengan Alkitab.

"Dimana ya, gak ada. Itu bukan, oh mungkin di laci kali. Nah semoga ada, coba kita liat ya. Masya Allah ada di sini ternyata Al Qurannya. Masya Allah, ternyata bersebelahan sama Alkitab. Siapa yang naruh disini ya, dua kitab suci ini. Salam toleransi,” ujar Krisna Mukti.

Bantu Buat Acara Kebaktian

Instagram/@krisna69.mukti
Foto : Instagram/@krisna69.mukti

Menganut agama yang berbeda dengan sang ibu, hal itu tak menjadi pembatas atau penghalang bagi keduanya. Justru, perbedaan itu seolah dimanfaatkan Krisna untuk menunjukkan sikap toleransi yang semestinya ada di tengah-tengah masyarakat.

Ia pun sering kali membantu ibunya untuk menggelar acara kebaktian di rumah. Mulai dari menyiapkan makanan hingga persiapan lainnya, dilakukan Krisna Mukti dengan ceria.

“Toleransi agama dalam kebaktian. Guys saatnya nyokap gue, bikin acara kebaktian lagi di rumah. Kali ini, gue gak mempersiapkannya sendirian. Tapi dibantu sama asisten-asisten gue yang semuanya muslim,” ujar Krisna Mukti dikutip dari Instagram pribadinya, Senin, 31 Oktober 2022.

Topik Terkait