img_title
Foto : Instagram/@axel.andaviar

IntipSeleb MusikAxel Andaviar kini sudah tak lagi menjadi drummer band Cokelat lagi. Setelah Kikan Namara (vokal) dan Ervin Syam Ilyas (drum) kembali dengan grup musik yang membesarkan namanya.

Saat drummer lamanya akan kembali, Axel mengaku dibuat kondisinya tidak nyaman. Berikut artikel lengkapnya.

Sudah Tak Jadi Drummer

Instagram/@axel.andaviar
Foto : Instagram/@axel.andaviar

Belakangan Ervin Syam Ilyas kembali menjadi drummer band Cokelat. Setelah 12 tahun meninggalkan band yang besarkan namanya.

Keadaan itu ternyata buat Axel Andaviar yang gantikan posisi Ervin sempat tidak jelas. Tapi dihadapan Ferdy Element, anak Ovy /rif itu pastikan sudah tak lagi bersama band Cokelat.

"Basically sih, gue udah nggak di Cokelat sebenernya," ungkap Axel Andaviar di channel YouTube Ferdy Element.

"Gue berhenti sebenernya karena ada project reuni ini," sambungnya.

Digantung, jadi kata tepat untuk posisi Axel Andaviar saat rencana Kikan Namara dan Ervin Syam Ilyas kembali jadi personel Cokelat. Apalagi kabar tersebut dianggap Axel Andaviar cukup mendadak.

"Bahasanya itu memang abu-abu, kasarannya (antara) di-cut sama gue mengundurkan diri. Gue, kalau bisa gue bilang, emang berhenti secara mendadak aja gitu," kata Axel Andaviar.

"Agak kagetnya, terjadinya secara tiba-tiba," sambungnya.

Coba Legowo

Instagram/@axel.andaviar
Foto : Instagram/@axel.andaviar

Kendati demikian, Axel Andaviar coba menerima keputusan tersebut. Dirinya anggap hal tersebut dimungkinkan jadi keputusan terbaik bagi band dengan hitsnya 'Bendera'.

"Gue berusaha mengerti kalau mungkin keadaan itu memang yang terbaik," jelasnya.

Sebagai informasi, Axel Andaviar bergabung dengan band Cokelat sejak 2017 silam. Tiga tahun pertama, Axel Andaviar menjadi additional band Cokelat.

Tapi setelah Kikan Namara dan Ervin Syam Ilyas kembali ke band Cokelat usai 12 tahun hengkang. Axel Andaviar harus berbesar hati keluar dari band Cokelat. (Cy)

Topik Terkait