img_title
Foto : Instagram/ @haruuuu_chan

IntipSeleb Lokal Gempa bumi baru saja mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat sekitar pukul 7.50 WIB. Gempa itu turut dirasakan oleh warga Jakarta salah satunya mantan member JKT48, Haruka Nakagawa.

Haruka yang telah kembali ke Indonesia setelah pulang ke negaranya, Jepang mengaku sedang tertidur. Tetapi ia terbangun karena merasakan gempa. Seperti apa cerita dari Haruka? Berikut artikelnya.

Rasakan Gempa

Instagram/ @haruuuu_chan
Foto : Instagram/ @haruuuu_chan

Haruka Nakagawa mengungkapkan saat gempa mengguncang Sukabumi dan terasa hingga Jakarta dirinya sedang tertidur. Ia bangun karena merasakan adanya goyangan dari benda-benda disekitarnya.

Haruka mengaku tidak menyangka jika goyangan itu adalah gempa. Ia bahkan merasa kalau gempa itu merupakan bagian dari mimpinya.

"Guys ada gempa ya? Aku gara2 suara goyang kebangun terus diam di atas kasur, ini goyang atau aku ini masih mimpi? Gitu panik tapi diam gitu," tulis Haruka Nakagawa di Twitternya.

Pada cuitan selanjutnya member generasi 1 JKT48 ini mengungkapkan jika dirinya masih degdegan. Sehingga ia belum juga beranjak dari kasurnya.

"Terus aku masih degdegan. Masih diam di atas kasur," tulis Haruka Nakagawa.

Sudah Bangun dan Beraktivitas

Instagram/ @haruuuu_chan
Foto : Instagram/ @haruuuu_chan

Membuat fans khawatir dengan cuitannya, Haruka Nakagawa akhirnya menyampaikan jika ia sudah bangun. Hal itu karena dirinya memiliki sebuah pekerjaan dan harus berangkat pukul 09.00 WIB.

"Aku sudah bangun guys!!hehehe. Karena ada jadwal jadi harus jalan dari rumah jam9 hehehe semangat untuk hari ini ya!! Stay safe ya," tulisnya.

Diketahui, Gempa bumi mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis pagi, 8 Desember 2022. Laporan Badan Meteotologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi dua kali dengan kekuatan magnitudo 6,1 dan 5,8.

Laporan BMKG, gempa pertama di Sukabumi berkekuatan magnitudo 6,1 terjadi sekitar pukul 07:50:57 WIB. Lalu, selang beberapa detik kemudian, BMKG kembali menulis gempa berkekuatan magnitudo 5,8 menggoyang Sukabumi.

Untuk gempa magnitudo 6,1 memiliki lokasi 7.11 Lintang Selatan, 106.99 Bujur Timur atau 22 kilometer Tenggara Kota Sukabumi, Jawa Barat. Pun, gempa magnitudo 5,8 di titik lokasi 7.27 Lintang Selatan, 106.88 Bujur Timur atau 39 kilometer barat daya Kota Sukabumi, Jawa Barat dengan kedalaman 128 kilometer.

Topik Terkait