img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Lokal – Sudah hampir seminggu, Indra Bekti masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat. Sebagaimana diketahui, presenter berusia 45 tahun itu mengalami pendarahan otak.

Beberapa artis turut prihatin atas kondisi presenter berusia 45 tahun tersebut. Salah satunya ada Temmy Rahadi yang merupakan aktor sekaligus presenter. Penasaran dengan kelanjutannya? Yuk simak ulasan berikut ini!

Berharap Agar Indra Bekti Lekas Sembuh

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Temmy Rahadi turut mendoakan Indra Bekti yang sampai saat ini masih dalam penanganan dokter di rumah sakit. Ia berharap agar suami Aldila Jelita bisa segera lekas pulih dan bisa beraktivitas sedia kala.

"Saya berdoa mudah-mudahan Indra Bekti segera diberikan kesembuhan, segera pulih lekas kembali beraktivitas kita kangen candanya," ucap Temmy Rahadi di Epicentrum, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 2 Januari 2022.

Dalam keterangan tambahannya, Temmy Rahadi mengatakan akan selalu memberikan dukungan untuk Indra Bekti beserta keluarganya.

"Saya juga support sama keluarga nya bagaimana pun dukungan keluarga sangat luar biasa," tuturnya.

Walaupun tak sering bertemu. Namun ada hal-hal yang dirindukan oleh Temmy Rahadi mengenai sosok Indra Bekti dimatanya.

"Biasanya kami ketemu gak sering, kalau ada kerjaan saja. Kami ketemu pasti selalu bilang 'Kemana aja lu' itu yang bikin saya kangen dan saya berdoa Indra Bekti diberikan kesembuhan dan kembali seperti semula," ujarnya.

Pelajaran yang Dipetik dari Kondisi Indra Bekti

indrabekti/instagram
Foto : indrabekti/instagram

Lebih lanjut, mendengar dan melihat pemberitaan terkait kondisi Indra Bekti. Ada pelajaran yang bisa dipetik oleh Temmy Rahadi.

Menurut Temmy Rahadi kerja keras boleh tetapi setidaknya tubuh perlu energi. Maka jika sudah mulai terasa letih, beristirahat lah sebentar.

"Yang pertama gini kita gak pernah tau kalau penyakit itu akan datang, yang bisa kita lakukan adalah menjaga diri kita dalam artian cuma kita doang yang tau bagaimana badan kita 'oh badan gua sudah mulai capek, sudah mulai harus istirahat', lakukanlah," katanya.

"Jadi jangan terlalu memaksakan, kalau kita tau badan kita harus istirahat, ya istirahat. Diet boleh tapi makan, diet itu kan bukan berarti gak makan. Dan segala sesuatu juga konsultasikan kepada ahli, ke dokter," tandas Temmy Rahadi. (bbi)

Topik Terkait