img_title
Foto : YouTube/Jeda Nulis

IntipSeleb LokalHabib Jafar menuai sorotan warganet usai menceritakan sebuah kisah pengalaman hidupnya. Dalam kisah itu, Habib Jafar ungkap bahwa penghasilannya kala itu menjadi guru ngaji kalah dibandingkan guru anjing.

Lantaran, hal itu pun Habib Jafar berpikir ingin mengubah profesinya. Penasaran bagaimana informasi selengkapnya? Yuk, intip di bawah ini!

Penghasilan Habib Jadi Guru Ngaji

TikTok/1n1.4r15
Foto : TikTok/1n1.4r15

Habib Jafar atau nama lengkap Husein Ja'far Al Hadar adalah seorang pendakwah di kalangan milenial. Gaya dakwah yang kerap kali memasuki guyonan ini pun kerap kali membuat anak muda antusias mendengar ceramahnya.

Habib keturunan Nabi Muhammad ini kerap tampil dengan gaya gaul layaknya anak muda zaman sekarang. Sehingga kadang kala ia membuat penonton yang mendengarnya ceramah bakal ikut tertawa.

Hal itu pun tampak dalam sebuah unggahan video TikTok yang dibagikan akun @1n1.4r15, Habib Jafar menceritakan pengalaman hidupnya saat menjadi seorang guru agama yang diundang ke rumah-rumah muridnya. Pada pengakuannya, Habib mengungkapkan menjadi guru ngaji di rumah temannya sendiri dengan gaji yang sudah ditentukan.

“Gini gue pernah nih ya, ini true story, enggak mungkin gue ngarang cerita ini. Gue pernah disuruh ngajar, ngajar agama. Teman gue kaya, kaya banget. Terus setelah disepakati nih, per bulannya berapa, karena gua harus ke sana kan, transport waktu, dan lain sebagainya, Rp2 juta sebulan. Oke setiap minggu tuh," kata sang habib yang mengutip dari akun TikTok milik @1n1.4r15, pada Selasa, 31 Januari 2023.

Habib Jafar Ingin Pindah Profesi

TikTok/1n1.4r15
Foto : TikTok/1n1.4r15

Selain itu, Habib Jafar juga cerita bahwa dirinya sempat dibuat takjub melihat kediaman milik temannya tersebut yang menjadi muridnya ini. Tak hanya terlihat nyaman, dirinya pun dibuat terkesima melihat berbagai kekayaan yang dimiliki oleh temannya tersebut bahkan sampi pernah diajak ke Villa pribadi.

“Bulan kedua dia ngajak ke Vilanya. di Bogor, di puncak. Nah pergilah ke sana. Ternyata di sana dia biar asik tuh belajarnya. Di sana dia punya anjing keren banget. Bisa lompat, bisa guling-guling, gue kan enggak pernah ngelihat yang gitu-gitu. Gue penasaran dong," kata Habib Jafar.

Habib Jafar yang mendengar itu sontak dibuat terkejut dengan kepintaran anjing tersebut ternyata tak lepas dari didikan seorang pengajar atau guru. "Trus gue tanya ke dia. Ternyata jawabannya ya karena dia pinter bib. Karana di diles in kata dia. Ada guru lesnya. Mahal lagi, dia ngomong mahal lagi padahal gua gak nanyak. Terus gue respons langsung kan berapa? 8 juta per bulan," ungkap Habib Jafar saat menceritakan temannya tersebut.

Setelah mengetahui gaji guru anjing milik temannya tersebut, Habib Husein pun memutuskan untuk tidak datang lagi. Ia berpikir ingin pindah profesi menjadi guru anjing.

“Minggu depan gua enggak dateng, dia telpon dong. Bib minggu ini nggak les kita, enggak. Gue udah pindah profesi, tetep guru, tapi gurunya anjing," lawak Habib Jafar saat menceritakan kepada Surya Insomnia yang sontak membuat gelak tawa dari penonton.

Topik Terkait