img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Lokal – Pasca pulih dari perawatan intensif di rumah sakit, Indra Bekti harus dihadapkan dengan masalah lain yakni terkait rumah tangganya dengan Aldilla Jelita. Pasangan suami istri ini memutuskan untuk berpisah.

Keputusan ini mendapat simpati dari berbagai pihak, termasuk rekan selebritis seperti Maia Estianty. Apa katanya?

Cerita Indra Bekti Soal Kondisi Rumah Tangganya

Youtube.com/MAIA ALELDUL TV
Foto : Youtube.com/MAIA ALELDUL TV

Saat hadir di YouTube Maia Estianty, Indra Bekti membeberkan seperti apa kondisi rumah tangganya. Bekti mengaku kalau selama ini dirinya terlalu sibuk bekerja hingga tak punya banyak waktu bersama keluarga.

“Aku kebanyakan kerja mungkin dan memang aku suka kerja kan. Suka yang namanya bekerja, ketemu sama orang, meeting, bikin sesuatu apa, kreasi apa ya yang perlu kita bikin lagi," kata Bekti dilansir dari kanal YouTube MAIA ALELDUL TV pada Kamis, 6 April 2023.

Bahkan saking kerja kerasnya, presenter berusia 45 itu pernah pulang subuh dan pada pagi harinya ia harus pergi berkerja lagi.

"Itu aku suka banget sampai makanya sekarang suka pulang sampai malam kayak gitu," ujar Indra Bekti.

"Nah, terus habis itu ada kerjaan yang ngebuat kita juga pulang pagi juga. Terus pagi-pagi udah harus jalan lagi," sambung Bekti.

Kondisi tersebutlah yang membuat rumah tangga Aldilla Jelita dan Indra Bekti di ujung tanduk.

Tanggapan Maia Estianty

Youtube.com/MAIA ALELDUL TV
Foto : Youtube.com/MAIA ALELDUL TV

Mendengar kondisi Bekti tersebut, Maia Estianty justru mewajarkan keputusan Aldilla Jelita untuk mengajukan gugatan cerai ke suaminya, Indra Bekti.

“Ya sih, kalau gue jadi bini lu, gue cerai juga lu. Ketemu bininya cuma 3 jam. Jam 2 tidur ya, salat subuh bangun pergi lagi. Terus waktunya buat gue kapan," kata Maia.

Meski melontarkan kata yang menohok seperti itu, mantan Istri Ahmad Dhani itu mengaku hanya bercanda.

“Nggak nggak, bercanda," ujar Maia.

Sebagai informasi, Pengadilan Agama Jakarta Selatan menggelar sidang cerai antara Indra Bekti dan Aldilla Jelita pada tanggal 10 April dengan agenda kesimpulan. Sementara putusan akan digelar pada 17 April 2023 mendatang. (jra)

Topik Terkait