img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi
Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Sebagai saksi, Henny mengaku dimintai keterangan soal 11 pertanyaan. Hal yang sama juga terjadi kepada Murni.

“Yang ditanyain seputaran LP-nya Rizal tentang pencemaran nama baik. Di situ ditanya 11 pertanyaan yang aku ketahui tentang Rizal, saya kenal sama Rizal berapa lama dan saya juga tahu enggak hubungannya Rizal sama Sarah seperti apa, dan juga pencemaran nama baiknya ada di mana, fitnahnya seperti apa,” terang Henny Mona.

Kata Henny Mona, ia menjadi saksi dalam kasus ini karena dirinya merupakan salah satu teman dari Rizal. Lebih dari itu, ia mengaku terlibat dalam urusan pernikahan Rizal dan Sarah.

“Saya kan sebagai temen Rizal dan sahabat, terus saya juga mengetahui dari awal Rizal nikah, karena saya salah satu WO-nya yang ditunjuk saat Rizal nikah,” ujar Henny.

Henny menjelaskan dirinya tetap mendukung penuh apa yang terjadi dengan temannya itu ke depan. Meski begitu, di sisi lain, Henny juga menyayangkan perkara yang terjadi antara Rizal dan sang istri tidak diselesaikan dengan baik.

“Saya pasti support lah, saya sebagai saksi akan datang dan saya sebagai warga negara Indonesia yang baik saya akan mendukung. Karena pencemaran nama baik itu kan gak enak banget, apalagi Rizal seorang public figure yang notabene nggak mesti pake ranah hukum,” ucap Henny.

Topik Terkait