img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Bintang Emon kini namanya semakin meroket setelah konten DPO soal virus corona (COVID-19) miliknya, viral di berbagai platform media sosial. Ternyata, finalis pencarian bakat Stand Up Comedy Acaedemy musim ketiga itu mendapat pengalaman buruk sejak viral.

Selain itu, Ernest Prakasa ​juga memberikan wejangan kepada Bintang yang dianggapnya sebagai komedian yang tengah naik daun. Hal itu dilakukan agar cowok 24 tahun itu tetap mendapat citra baik di mata masyarakat luas. Seperti apa? Simak ulasan berikut.

Baca Juga: Fakta Bintang Emon, Komika di Balik Video Viral Jangan Remehin Corona

Bintang Emon mendapat pengalaman kurang mengenakkan

Bintang Emon

Baru-baru ini, komedian viral Bintang Emon melakukan siaran langsung dengan Ernest Prakasa. Dalam kesempatan tersebut, cowok bernama lengkap Gusti Muhammad Abdurrahman Bintang Mahaputra itu mengungkapkan perubahan yang kurang mengenakkan sejak konten DPO-nya viral. Bintang kini segan untuk bercanda dengan rekannya.

“Yang gak enak ya, dari segi pergaulan. Karena ada perubahan kayak gitu, gue harus menyesuaikan, bercanda dengki gitu. Takutnya ada satu masa ‘kok lu baper lu’, engga ‘gue nemuin 300 orang kayak elu gitu’. Capek banget gitu, terus gue juga udah gak bisa bercanda sombong, itu dia (disangka sombong beneran),” kata Bintang Emon dikutip IntipSeleb lewat tayangan YouTube Vasmal Channel.

Ernest beri wejangan pada Bintang

Bintang Emon dan Ernest Prakasa

Sebagai senior, Ernest juga memberikan wejangan kepada Bintang yang kariernya mulai melambung. Kata ayah dua anak itu, Bintang harus lebih hati-hati dalam memilih materi komedi. Jangan sampai, kasus dia dan Uus kembali terulang hingga membuat namanya tercemar. 

“Hari ini gue berharap lu ada salah ngomong hahaha, tetapi jujur ya Tang, sejak lu viral kayaknya memang lu sudah engeh posisi lu bahaya banget. Jadi lu kalau ngomong hati-hati banget. Kayaknya lu sudah belajar dari kasus gue, Uus, dan komika lain yang pernah kena masalah. Lu sudah mem-bentengi diri jangan sampai salah ngomong,” ujar Ernest.

Menanggapi hal tersebut, Bintang menyebut kalau dirinya telah mengambil pelajaran dari komedian lain yang mendapat masalah karena bahan candaan. Bintang mengaku sadar bahwa sebagai publik figur, dirinya menjadi panutan dan sorotan masyarakat luas.

“Iya gue mengambil pelajaran Koh dari lu, jangan macem-macem sama tokoh politik. Uus, kalau punya sudut pandang tersendiri bagaimana menyikapi agama, bagaimana dicari penyampaiannya yang baik. Enggak hanya modal ‘gue jujur, gue begini, ya terserah lu’, kondisi masyarakat sekarang engga bisa begitu, terlebih situasi kita publik figur,” ucap Bintang.

Bintang Emon bikin YouTube?

Bintang Emon

Selain itu, Bintang juga mengungkapkan keinginan untuk membuat kanal YouTube. Setelah video DPO dengan berbagai tema itu berhasil ditonton oleh jutaan pasang mata, pemeran Milly dan Mamet ini menjarah ke dunia YouTube karena menyukai sebuah tantangan.

“Iya buat gue YouTube dunia baru yang belum terjamah Koh, walaupun sama-sama sosial media kayak beda. Gue senang aja sama tantangan, gue ambil pelajaran, pokoknya Alhamdulillah selama ini banyak orang yang gue ambil pelajaran,” pungkas Bintang Emon.

Topik Terkait