img_title
Foto : Dokumen istimewa

Dara kelahiran Bandung, 30 Juni 2003 ini mengaku mencurahkan perhatiannya untuk mengasah kemampuan vokal dan musikalitas. Hanya saja, ia terbentur masalah jadwal belajar di sekolah.

"Jadwal sekolahku memang padat. Malah sekarang sedang padat-padatnya, tapi aku tetap bermusik di sela-sela waktu sekolah," anak kedua dari dua bersaudara ini, menjelaskan.

Bakat bermusik Chatrine diketahui muncul dari keluarganya. Sang kakak, Michelle Liu lebih dulu dikenal luas pecinta musik melalui profesinya sebagai penyanyi.

Rupanya, Chatrine mengambil aktifitas bermusik kakaknya sebagai inspirasi untuk berkarya. "Aku awalnya melihat kakakku bernyanyi, dan mulai mencobanya. Ternyata ketika aku bernyanyi membuat hatiku gembira," pengagum musisi Edward Chen ini, menguraikan.

Selain itu, dikatakan Chatrine, musik bukan satu-satunya bakat seni yang dimilikinya. Sebab, Chatrine juga piawai dalam mendesain.

"Aku dapat mengekspresikan diri dalam hobiku menggambar. Aku suka dengan kebaya model funky," pungkasnya.

Topik Terkait