img_title
Foto : Instagram/@yurayunita

“Aku ingin selalu membawa DNA aku, aku tidak pernah lupa aku dari Bandung darimana kita berasal, jangan pernah lupa dari akar kita. Jadi ini di setiap penampilan aku lah pakaian aku sehari-hari, di atas panggung yang sangat nyaman, aku senang berkebaya,” sambungnya.

Lebih lanjut, perempuan berusia 31 tahun itu mengatakan akan tetap mengenakan kebaya dan kain tradisional di konsernya yang akan digelar nanti di Surabaya pada Jumat, 9 Juni 2023 dan Jakarta pada 16 Juni 2023.

Usut punya usut, kenaya dan kain yang dikonser tersebut bakal dirancang oleh desainer asal Bandung yang bernama Ayung Berinda.

“Saat perfom akan tetap seperti ini iya (saat konser nanti, itu adalah DNA aku, aku senangnya aku bisa mix and match yang tradisional modern. Jadi custom akan dibuat oleh Ayung Berinda dari Bandung. Ayung sudah menemani momen penting di hidup aku,” katanya lagi.

Yura Yunita Buat Kain 'Tutur Batin'

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Saking senangnya dengan kain tradisional, Yura Yunita sampai membuat kain yang diberi nama 'Tutur Batin'.

Topik Terkait