img_title
Foto : Istimewa

Selain pertunjukan yang memukau, acara ini juga menampilkan tiga booth yang mengangkat nilai-nilai Trimatra Bakrie. Booth "KeIndonesiaan" menampilkan musik dan tari tradisional, "Kebersamaan" menampilkan foto-foto kegiatan CSR perusahaan-perusahaan dan yayasan milik Bakrie, dan "Kemanfaatan" melibatkan dua perusahaan milik Bakrie Group yang membantu UMKM binaan Kelompok Usaha Bakrie, yaitu PT Kaltim Prima Coal dan PT Bakrie Sumatera Plantations, Tbk.

Penghargaan Achmad Bakrie tahun ini mendapat sambutan positif, tidak hanya dari para tamu undangan, keluarga Bakrie, dan Bakrie Group, tetapi juga dari sang ayah, Aburizal Bakrie, yang sangat bangga dengan putrinya, Ditha Bakrie.

Ditha Bakrie saat ini juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Bakrie Untuk Negeri, sebuah yayasan yang berfokus pada CSR. Sebelumnya, Ditha telah memulai gerakan sosial "MulaiDariKita" yang telah memberikan bantuan kepada banyak orang yang membutuhkan. Sebagai pewaris amanat dari sang kakek, H. Achmad Bakrie, bahwa setiap rupiah yang dihasilkan Bakrie harus bermanfaat bagi banyak orang, Ditha Bakrie mengabdikan dirinya untuk membawa kebahagiaan kepada sesama.

Topik Terkait