img_title
Foto : Instagram/@febbyrastanty

IntipSeleb – Febby Rastanty mengungkapkan bahwa dia memiliki pengalaman pacaran beda agama. Kekasih Verrell Bramasta tersebut diketahui pernah berkencan dengan Derby Romero sebelum akhirnya putus pada 2015 lalu.

Febby yang beragama Islam sedangkan Derby yang menganut Nasrani ini menjalin hubungan yang cukup lama dan kerap menampilkan kemesraan di depan publik. Dalam sebuah kesempatan, Febby akhirnya membahas soal pacaran beda agama. Yuk simak artikelnya sampai habis!

Baca Juga: Didoakan Cepat Nikah, Verrell Bramasta Suapi Febby Rastanty

Rasanya Pacaran Beda Agama

YouTube/Febby Rastanty
Foto : YouTube/Febby Rastanty

Febby Rastanty mengungkapkan bahwa dia pernah pacaran selama lebih dari tiga tahun bersama Derby Romero. Berbincang dengan Billy Davidson dan Giorgino Abraham, Febby mengungkapan perasaannya ketika menghadapi situasi tersebut. Bahkan, dia menegaskan tidak ingin pindah agama meski berkencan selama bertahun-tahun.

“Sebenernya cukup menarik (pacaran beda agama) karena ya belajar banyak juga. Karena ya kalaupun gue percaya banget sama agama gue, sama Tuhan gue. Tapi suatu waktu gue juga orangnya mau belajar. Mau belajar dalam arti bukannya mau pindah, tapi mau belajar kayak ‘Kenapa sih kita berbeda? Kenapa harus ada perbedaan? Kenapa lo beda? Apasih bedanya gue sama lo’,” kata Febby dilansir IntipSeleb dari kanal YouTube Febby Rastanty yang diunggah pada Rabu, 16 September 2020.

Bintang sinetron Pura-Pura Kaya ini melanjutkan bahwa dia tidak akan lagi berpacaran dengan beda agama. Meski tak janji, Febby ingin meminimalisir perbedaan bersama pasangan.

Punya Pikiran Ajak Pasangan Pindah Agama

Instagram/@febbyrastanty
Foto : Instagram/@febbyrastanty

Tak hanya itu, Febby dan Billy mengungkapkan bahwa mereka sempat ada keinginan untuk mengajak pasangan pindah agama. Meski awalnya berpikir untuk tetap menjalani hubungan, pikiran tersebut pernah terlintas untuk menemukan titik temu diantara perbedaan tersebut.

“Iya mungkin (ada pikiran ngajak pasangan pindah agama). Gue bener adalah tapi mungkin beberapa persen lah. Tapi bukan kayak pasti pindah tapi kayak kita bisa bekerja dengan sesuatu, ya mau itu pindah atau maksudnya kayak sendiri-sendiri aja. Tapi kayaknya kayak ‘Gue bisa nemu nih jalan tengahnya dimana’,” lanjut Febby.

Namun, Febby mengatakan bahwa dia tidak berharap pasangannya pindah agama hanya karena cinta. Begitu halnya dengan dia yang tetap mempertahankan keyakinan menjadi seorang Muslim. Membahas soal restu orangtua, perempuan 24 tahun tersebut mengatakan bahwa dia tidak ingin seperti orang tuanya yang juga berbeda agama dalam  menjalin hubungan.

“Gue sebagai anak yang lahir dari orang tua yang beda agamanya, gue tahu nih pro and kontranya, gue tau rasanya. Jadi kayak gue sih gak akan mau, hehe gue gak akan mungkin buat anak gue merasakan apa yang gue rasakan dari gue kecil sampai gue sekarang saat ini. Karena emang gak bisa disangkal bahwa agama itu sangat berpengaruh juga dengan perspektif kita dan gimana kita memutuskan sesuatu dari sisi mana. Gak bisa dipungkiri bahwa itu sangat amat mempengaruhi,” kata Febby Rastanty.

Baca Juga: Febby Rastanty Tanggapi Keinginan Verrell Bramasta Menikah

Topik Terkait