Foto : Media Jeju

Kini, satu-satunya jadwal Song Joong Ki yang tersisa adalah aktivitas promosi untuk film terbarunya berjudul Space Sweepers. Namun sayang, film yang juga dibintangi oleh Kim Tae Ri itu terpaksa menunda jadwal perilisan karena pandemi virus corona. Space Sweepers semula dijadwalkan naik layar pada musim panas ini, kemudian diundur hingga liburan Chuseok yang kemungkinan akan jatuh antara tanggal 3 September hingga 2 Oktober 2020. 

"Meskipun Space Sweepers dijadwalkan tayang perdana di musim panas, kami memutuskan untuk menunda perilisan karena efek COVID-19. Kami sedang mempersiapkan kembali dengan tujuan penayangan perdana pada waktu Chuseok,” kata pihak produksi film.

Bagaimana Nasib Karier Song Joong Ki di Tahun Ini?

Dengan penundaan syuting drama Arthdal Chronicles Season 2 sekaligus perilisan film Space Sweepers, Song Joong Ki resmi ‘sepi job’ di tahun ini. Berdasarkan pernyataan History D&C selaku agensi yang menaungi sang aktor, mereka tengah mencari tawaran proyek akting lain untuk paruh kedua tahun 2020.

Baca Juga: Song Joong Ki Sepi Job, Batal Bintangi Film Season of You and Me

Sementara itu, Song Joong Ki tercatat terakhir kali membintangi drama Arthdal Chronicles tahun 2019. Baru-baru ini, aktor kelahiran 1985 itu sempat terseret dalam rumor kencan dengan seorang pengacara. Namun, kabar burung tersebut langsung dibantah oleh pihak agensi. Akankah Song Joong Ki melakukan comeback di layar kaca tahun ini? Kita nantikan saja ya guys!

Topik Terkait