img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb AsiaAktor Taiwan Jimmy Lin yang tenar dalam perannya sebagai kakak Boboho di film Shaolin Popey ini mengalami kecelakaan mobil sampai terbakar dan mengancam keselamatan jiwanya.

Beruntung, setelah menjalani beberapa kali operasi, ia berhasil diselamatkan. Kini, ia comeback dengan tampil perdana di atas panggung. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.

Kecelakaan Mobil

asiaone
Foto : asiaone

Sebelumnya, Jimmy Lin dan putranya, Jenson mengalami kecelakaan mobil pada Jumat, 22 Juli 2022. Kejadian itu terjadi pada pagi hari di Taoyuan, Taiwan.

Jimmy Lin dan Jenson mengendarai sebuah mobil bermerk Tesla. Di pertengahan jalan, mobil Tesla milik Jimmy Lin menabrak sebuah tiang di sekitar pukul 10.51 pagi dan langsung terbakar.

Melansir Apple Daily, beruntung kejadian itu disaksikan oleh salah satu saksi. Ia mengaku melihat Jimmy Lin dan putranya terpental keluar sebelum mobil Kakak Boboho ini menabrak tiang dan terbakar.

Jimmy kemudian diperiksa dan terbukti tidak dalam pengaruh alkohol. Ia juga diketahui tidak dalam kecepatan yang tak normal dan masih sewajarnya. Kecelakaan ini membuat aktor Mandarin ini cukup mendapatkan luka yang cukup serius. Ia mengalami patah tulang di bagian lengan kanannya dan pendarahan.

Sedangkan putranya, mengalami memar di bagian dada. Ia juga mengalami luka di leher dan bibir serta mengalami shock lantaran ditarik dengan cepat dari mobil.

Setelah menjalani beberapa kali operasi, kondisi Jimmy Lin dan anaknya berangsur membaik.

Tampil Perdana

Tujuh bulan setelah insiden mengerikan tersebut, Jimmy Lin akhirnya tampil perdana. Hal ini terlihat dari unggahannya di akun Instagram yang menyemarakkan acara Tahun Baru Imlek di Taichung pada Minggu malam di media sosial.

Ia memakai suit serba putih dengan penuh senyum dan menyapa penonton dengan antusias, dengan wajahnya yang tidak memiliki bekas luka.

Kakak Boboho itu juga menggunakan kedua tangannya untuk menyapa penggemarnya dengan memberikan high five, meskipun dia hanya menggunakan tangan kirinya untuk memegang mikrofon di atas panggung.

“Lama tidak bertemu. Terima kasih teman-teman karena begitu bersemangat,” tulis Jimmy Lin, dikutip dari Instagramnya @jimmylin, Rabu, 15 Febuari 2023. (hij)

Topik Terkait