img_title
Foto : 8days

Taiwan – Salah satu bintang Meteor Garden bernama Vic Chou dan istrinya, Reen Yu kena tipu sekitar Rp16 miliar. Hal ini dilakukan oleh agen asuransi yang menangani mereka.

Kini, pasangan artis Taiwan ini mendapatkan keadilan. Seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.

Kena Tipu

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Baru saja curhat soal putrinya yang lebih memilih BLACKPINK ketimbang F4, Vic Chou malah membawa kabar miris dan sedih. Sebab, ia mengaku terkena kasus penipuan yang dilakukan agen asuransi mereka.

Keduanya ditipu sebesar Rp16 miliar. Melansir 8days, rekan Jerry Yan itu sudah melaporkan agensi mereka yang diketahui bernama Nyonya Feng.

Pada 2019 lalu, Vic Chou dan Reen Yu mendaftar polis kepada Feng mencapai Rp21,6 miliar. Keduanya akan membayar premi sebesar Rp335,7 juta perbulan.

Keluarga Vic Chou akhirnya membayar asuransi dengan manual memotong dari rekening bank milik istri Vic Chou. Namun Feng ternyata juga meminta pembayaran secara tunai.

Dengan alasan transfer dengan nominal besar akan membuat pemerintah curiga. Keduanya akhirnya sama-sama percaya dan membayar secara tunai dan transfer.

Hingga akhirnya, pihak asuransi menghubungi Vic Chou dan Reen Yu bahwa keduanya telah nunggak selama beberapa tahun. Ia pun melaporkan hal ini ke pihak berwajib dan telah dirugikan sebanyak Rp16 miliar.

Diadili

8days
Foto : 8days

Selang satu tahun, pada 6 Agustus 2023 kemarin, Pengadilan Distrik Taipei di Taiwan telah menghukum Feng – yang bekerja sebagai agen asuransi. Ia dihukum selama dua tahun delapan bulan penjara karena penggelapan, dengan opsi untuk mengajukan banding.

Vic Chou dan Reen Yu pun belum memberikan pendapat apapun tentang kasus penipuan yang dilakukan oleh Feng. (hij).

Topik Terkait