img_title
Foto : Page six

IntipSeleb – Meghan Markle dan Pangeran Harry menerima sorakan cemooh dari warga setelah menghadiri kebaktian gereja selama Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II. Warga yang berada di luar gereja menyambut Meghan dan Harry dengan ejekan.

Setelah mengalami kejadian memalukan itu, Meghan Markle dan Pangeran Harry justru dikabarkan tidak akan hadiri hari terakhir Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II. Mengapa? Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Disorakin Warga

meghan markle, pangeran harry
Source: Page Six

Meghan Markle dan Pangeran Harry disambut dengan ejekan dan sorak-sorai di kebaktian gereja Platinum Jubilee Jumat, 3 Juni 2022 waktu Inggris. Ejekan keras terdengar ketika Meghan dan Harry meninggalkan Katedral St. Paul di London seraya berpegangan tangan.

Melansir Page Six, Meghan Markle dan Pangeran Harry menghadiri layanan National Service of Thanksgiving. Keduanya duduk di sisi yang berlawanan dari Pangeran William dan Kate Middleton.

Meghan Markle dan Pangeran Harry tampaknya tidak berinteraksi dengan Duke dan Duchess of Cambridge. Orang dalam istana menyatakan Pangeran William dan Harry masih berselisih sejak pernikahan dengan Meghan.

"Saat ini, sepertinya Harry dan Meghan dan William dan Kate tidak akan bertemu secara terpisah selama perayaan Jubilee," kata salah satu sumber, dilansir IntipSeleb dari Page Six.

Dilaporkan Absen di Acara Final Platinum Jubilee

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Di sisi lain, Meghan Markle dan Pangeran Harry tidak akan menghadiri hari terakhir acara Platinum Jubilee Ratu Elizabeth. Sebab, dalam daftar tamu yang dirilis, tidak ada Duke dan Duchess of Sussex. Hanya anggota keluarga kerajaan yang menghadiri acara final Ratu Elizabeth II tersebut.

Sebelumnya, Meghan Markle dan Pangeran Harry juga tidak menghadiri Pesta Platinum di Istana pada Sabtu malam. Mereka merayakan ulang tahun pertama putri mereka Lilibet pada hari Sabtu dengan menghabiskan hari istimewa secara pribadi sebagai sebuah keluarga. (Cy)

Topik Terkait