img_title
Foto : Instagram/@teamcevans

Di akhir kalimat, Chris Evans mengucapkan selamat jalan untuk iPhone 6s miliknya yang sudah menemani sampai saat ini.

“Itu adalah perjalanan yang liar. Beristirahatlah, sobat,” tutup Chris Evans.

Jadi Pengisi Buzz Lightyear

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Chris Evans diketahui membintangi film Lightyear dan menggantikan pengisi suara sebelumnya. Hal ini membuat para penggemar penasaran dengan alasan di balik perubahan tersebut. Sutradara Angus MacLean menjelaskan mengapa mereka menjatuhkan pilihan pada Chris Evans. Pemeran film Captain America ini memiliki suara yang berkarakter.

“Aku mengetahui jika karakter Buzz ini sangat ikonik, sehingga akan membutuhkan seseorang yang berkarakter dan memiliki keseriusan serta dapat menyeimbangkan antara komedi dan drama,” kata sang sutradara.

Angus MacLean juga mengatakan jika ia terinspirasi dengan pengalaman Chris Evans dalam memerankan karakter Captain America di Marvel Cinematic Universe.

Topik Terkait