img_title
Foto : Instagram/padang_explore

Ngarai Sianok berkedalaman 100 meter dan lebar 200 meter, terbentuk akibat turunnya lempengan bumi. Taman Panorama dilengkapi panggung ampitheater yang dapat digunakan untuk pementasan seni.

Alamat lengkap; Taman Panorama, Kayu Kubu, Kec. Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat 26136.

Waktu operasional: 09.30-17.30 WIB.

Harga tiket: Gratis.

Kelok 9

Siapa yang tak asing dengan tempat wisata satu ini. Menjadi jalanan curam dan ekstrim di Indonesia, Kelok 9 berhasil menjadi tempat wisata viral.

Pada mulanya berdasarkan beberapa referensi, diketahui bahwa ukuran jalan di Kelok Sembilan jika direntang lurus hanya sepanjang 300 meter dengan lebar jalan 5 meter yang dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda pada tahun 1908-1914 untuk memperlancar transportasi dari Pelabuhan Teluk Bayur di barat Sumatera menuju ke wilayah timur.

Topik Terkait