img_title
Foto : Instagram/fuji_an

IntipSeleb – Fuji jadi sorotan setelah duet dan joget bareng tiktok dengan Jeje yang kayanya mirip dengannya. Video itu diunggah oleh Fuji di TikTok dan juga Instagram.

Diketahui bahwa Jeje adalah seseorang yang baru-baru ini viral setelah masuk dalam sebuah akun Tiktok ketika sedang diwawancarai bersama pacarnya. Dari video itu banyak yang bilang bahwa keduanya dikatakan mirip.

Penasaran bagaimana video yang dibagikan oleh Fuji? Yuk, simak artikel selengkapnya berikut ini!

Viral sosok Jeje 'kembaran' Fuji

Instagram/fuji_an
Foto : Instagram/fuji_an

Viral baru-baru ini ternyata Fuji punya kembaran yang baru ketemu. Keduanya bertemu dan saling  joget Tiktok bersama.

Walaupun bukan kembaran sebenarnya, warganet menganggap wajah Fuji dan Jeje punya banyak kemiripan. Bukan hanya wajah, bahkan dari style pun keduanya punya  banyak kesamaan.

Diketahui, bahwa sosok Jeje  viral berawal dari sebuah konten TikTok yang dibagian akun @ramdani_eka2 seminggu yang lalu. Video tersebut memperlihatkan Jeje dan pacarnya Roy diwawancarai yang sedang bermain di bilangan Sudirman, Jakarta Pusat.

Video Jeje dan Roy diwawancarai oleh Ramdani Eka hingga viral. Video itu ditonton  lebih dari 39 juta kali hanya dalam waktu satu pekan. 

Kemudian dari video tersebut, banyak yang menyebut bahwa Jeje mirip dengan Fuji. Kemudian, beberapa waktu ini adik Ipar mendiang Vanessa Angel itu bertemu dengan 'kembaran' yang katanya mirip itu.

Jeje dan Fuji joget Tiktok bersama

TikTok/ramadhani_eka2
Foto : TikTok/ramadhani_eka2

Dilansir pada Jumat, 1 Juli 2022 pada kanal Instagram miliknya Fuji dan Jeje terlihat saling bertemu. Kemudian keduanya membuat konten bersama di TikTok. 

Awalnya Fuji kaget karena Jeje datang ke rumahnya. Lantas keduanya membuat video bareng yang dibagikan oleh Fuji.

Video TikTok itu pun langsung ramai diserbu oleh komentar warganet. Baru beberapa jam diunggah di TikTok, video keduanya langsung ditonton oleh lebih dari 17,8 juta kali, disukai lebih dari 2,5 juta orang serta dikomentari lebih dari 22,7 ribu. (rth)

Topik Terkait