img_title
Foto : Gmaps/Russkij Leon

Pada kenyataannya, prestasi Curacao di bidang olahraga terkhusus sepak bola tak bisa diangap remeh. Peringkat negara Curacao di FIFA nyatanya lebih tinggi dibandingkan negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia.

Terakhir, negara ini masuk ke peringkat 84 di FIFA sedangkan Indonesia duduk di posisi 155. Hal ini lah yang kemudian membuat Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan merasa bahwa Curacao bisa menjadi lawan yang tepat agar Indonesia bisa meningkatkan rangking di FIFA.

"Mudah-mudahan mereka melakukan yang terbaik untuk menaikkan rangking FIFA, yang tadinya 179 sekarang sudah 155. Kalau menang nantinya FIFA yang hitung, nantinya akan naik lagi," ujar Iriawan dilansir dari VIVA, saat meninjau latihan timnas di Lapangan Sidolig, Kota Bandung, Kamis, 22 September 2022.

Timnas Indonesia akan dijadwalkan melakukan laga persahabatan dengan Timnas Curacao pada 24 dan 27 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung dan Stadion Pakansari di Kabupaten Bogor. (bbi)

Topik Terkait