img_title
Foto : Scmp.com

IntipSeleb – Kabar mengejutkan datang dari salah satu boyband asal Korea Selatan yaitu D-Crunch. Grup yang beranggotakan sembilan personel ini harus sedih saat mereka akan menggelar konser di Kuwait.

Dilansir dari Straits Times pada 30 Oktober 2019, kesembilan anggota terlihat sangat hancur dengan keputusan pihak penyelenggara konser. Hal ini pun menjadi sorotan bagi para penggemar boyband Korea. Yuk intip ada apa dengan D-Crunch!

Mendadak Tak Jadi Konser

Sumber foto: straitstimes.com

D-Crunch yang terbentuk pada tahun 2018 ini harus merasakan kesedihan karena batal konser di Kuwait pada Minggu 27 Oktober lalu. Kabar menyedihkan ini diberi tahu oleh pihak penyelenggara tepat sebelum mereka akan melakukan aksinya di atas panggung.

Namun mereka tetap diminta naik ke panggung untuk menyampaikan berita kepada penonton. Ketika para anggota tampak sedih dan bingung di atas panggung, salah satu dari mereka akhirnya membuka suara.

 "Maaf semuanya, kami tidak bisa menunjukkan pertunjukan kepada kalian. Kami akan segera kembali, kami akan segera menemuimu lagi. Terima kasih banyak semuanya," ujarnya. 

Dalam sebuah tayangan video terlihat bahwa salah satu anggota terlihat sedang mengusap air mata. Penonton pun terkejut dan bersorak riuh atas berita tersebut.

Alasan Pembatalan

Sumber foto: allkpop.com

Beberapa asumsi pun akhirnya bermunculan setelah kejadian itu. Beberapa orang berpikir bahwa pihak berwenang tidak senang dengan persona panggung anggota D-Crunch serta pilihan gaya hidup mereka. Padahal konser ini juga digelar karena sebagai bagian dari hubungan Diplomatik Korea-Kuwait yang berulang tahun ke-40.

Konser dimulai pukul 19.30 waktu setempat, dan D-Crunch dijadwalkan untuk tampil pukul 21.00. “Dalam iklan disebutkan bahwa akan ada musik modern, musik tradisional Korea dengan tarian tradisional Korea , dan D-Crunch," ujar Yousef Al Saleh salah satu kerumunan penonton.

Namun, penonton yang sangat ramai dan menantikan acara K-Pop ini harus kecewa atas alasan pembatalan konser yang kurang jelas. Mereka pun juga turut ikut bersedih ketika D-Crunch pergi meninggalkan area konser.

Telah Berusaha Ubah Koreografi

Sumber foto: koreaboo.com

Hal menyakitkan lainnya adalah D-Crunch telah berusaha merubah beberapa koreografi yang menurut mereka tidak pantas dalam budaya negara lain. Namun hal itu tidak menjamin, bahwa beberapa boyband K-Pop akan diterima kembali di Kuwait.

"Padahal kami telah mengubah beberapa bagian dari koreografi kami agar sesuai dengan budaya Timur Tengah," ujar Chanyoung salah satu anggota D-Crunch.

Diminta Tampil Di Arab

Sumber foto: koreaherald.com

Meski demikian, K-pop telah membangun penggemar setia di seluruh dunia. Penggemar pun berbondong-bondong ke media sosial untuk mengekspresikan dukungan mereka terhadap D-Crunch.

Bahkan di Arab Saudi, netizen bahkan menyerukan agar konser D-Crunch diselenggarakan di negara mereka, untuk menghilangkan penolakan Kuwait yang menyakitkan itu.

Baca Juga: 3 Idola Kpop Hampir Mati Kecelakaan di Atas Panggung

Topik Terkait