img_title
Foto : Www.twitter.com/koreanair

IntipSeleb – Ketika SM Entertainment mengatakan akan membentuk Avengers of Kpop, sepertinya predikat tersebut tidak dianggap main-main. Jauh dari sebelum SuperM resmi debut, segala rencana, persiapan, hingga masa depan grup beranggotakan Taemin SHINee, Kai dan Baekhyun EXO, Taeyong, Mark, Lucas, dan Ten NCT ini telah dipikirkan secara matang.

Sejauh ini, SuperM telah menciptakan begitu banyak terobosan yang tidak pernah disangka-sangka oleh publik. Apa saja hal-hal ‘gila’ yang SM Entertainment lakukan demi kesuksesan SuperM? Berikut adalah daftarnya. 

Jadikan Brand Ambassador Maskapai Terbesar di Korea Selatan

SuperMSumber Foto: Soompi

Pada Rabu, 6 November 2019, maskapai terbesar di Korea Selatan, Korean Air secara resmi mengumumkan bahwa SuperM didapuk menjadi global ambassador terbaru. Bersamaan dengan pengumuman mengejutkan dengan skala spektakuler ini, pihak maskapai merilis sejumlah foto dengan wajah member SuperM yang menghiasi badan pesawat Korean Air

Buat Video Keselamatan Pesawat

SuperMSumber Foto: @koreanair/Twitter

Sehari sebelum pengumuman global ambassador ini, Korean Air sempat menggoda para penggemar dengan merilis video keselamatan yang dibintangi oleh SuperM. Video keselamatan ini dikemas sangat menarik, dengan kualitas layaknya video klip musik Kpop. Di dalam video keselamatan, terlihat para anggota SuperM memperagakan beberapa instruksi keselamatan, seperti penggunaan sabuk pengaman dan masker oksigen. Lebih kerennya lagi, video keselamatan milik SuperM ini juga akan diputar dalam penerbangan Korean Air. Daebak!

Donasi untuk Kampanye Global Citizen

SuperMSumber Foto: SMTOWN

Proyek lagu untuk kolaborasi Korean Air x SuperM yang berjudul Let's Go Everywhere akan tersedia di berbagai platform streaming musik digital pada 18 November 2019 mendatang. Lagu yang diciptakan oleh produser Kenzie ini memadukan genre musik hip-hop, R&B, electronic, deep house dan synth pop. Diketahui, seluruh keuntungan dari perilisan lagu ini akan disumbangkan ke kampanye Global Citizen yang dibuat oleh Global Poverty Project guna memberantas kemiskinan di seluruh dunia.

Kerjasama dengan Agensi Ternama Amerika Serikat

SuperMSumber Foto: @Superm/Twitter

Tidak berhenti di situ saja, SM Entertainment pun menggaet salah satu agensi hiburan ternama untuk memaksimalkan aktivitas promosi SuperM di Negeri Paman Sam. Bekerja sama dengan Creative Artist Agency (CAA), mereka turut mendukung kegiatan global SuperM, serta boyband asuhan SM yang lain, NCT 127. 

Produser SM Entertainment, Lee Soo Man dan co-CEO Kim Young Min telah menandatangani kontrak dengan Presiden CAA, Richard Lovett di markas CAA, Los Angeles, Amerika Serikat pada 17 Oktober 2019 lalu. Lee Soo Man menggunakan jaringan globalnya yang luas untuk bernegosiasi dengan CAA mengenai upaya bisnis kolaboratif dalam berbagai kategori hiburan, mulai dari konser, produksi acara televisi, iklan, gaya hidup, kuliner, dan masih banyak lagi. 

“Kami sangat senang bisa bekerja dengan agensi hiburan dan olahraga terbesar Amerika CAA, dan melalui CAA, kami berharap SuperM dan NCT 127 dapat tumbuh lebih besar lagi di pasar musik global yang dimulai dari Amerika Serikat. Kontrak ini akan dimulai dengan kolaborasi, dan dengan pengetahuan kami sebagai produser, kami akan memberikan arahan baru untuk bisnis hiburan global dan menampilkan konten evolusioner,” kata Lee Soo Man, dikutip dari Soompi

Posisi Album Debut SuperM di Chart Billboard Tidak Bergeser

SuperMSumber Foto: @superm/Twitter

Sejak resmi debut pada 4 Oktober, album perdana SuperM bertajuk SuperM - The 1st Mini Album sukses bertahan di Chart Billboard 200 selama empat minggu berturut-turut. Grup beranggotakan 7 orang itu kini tengah berada di peringkat No. 59 yang berakhir 9 November ini. 

Sebelumnya, SuperM sempat berada di posisi No. 1 dalam Chart Billboard 200 pada pekan 19 Oktober, menjadikannya sebagai album debut grup Kpop pertama yang mampu meraih pencapaian demikian. SuperM juga mempertahankan peringkat pertama di Chart World Albums selama empat minggu berturut-turut, posisi kedelapan di Chart Top Album Sales dan Top Current Albums Charts. Selain itu, grup ini juga memuncaki berbagai tangga lagu Billboard lainnya termasuk Artist 100, Digital Albums, Internet Albums, World Digital Song Sales, dan Social 50.

Tur Amerika Utara

SuperMSumber Foto: @superm/Twitter

Belum genap dua bulan melakukan debut, SuperM telah dikonfirmasi menggelar tur konser Amerika Utara bertajuk We Are The Future Live. Penampilan perdana mereka di panggung besar akan dimulai di Texas pada 11 November 2019 mendatang, Kemudian dilanjutkan di kota-kota besar lainnya, seperti Chicago, New York, Los Angeles, Seattle, dan Vancouver.

Topik Terkait