img_title
Foto : IG

IntipSeleb – Kim Yo Han telah dikonfirmasi akan membintangi drama School 2020. Beberapa waktu lalu, mantan member X1 ini sempat dikabarkan tengah mempertimbangkan tawaran untuk menjadi pemeran utama dalam serial garapan KBS 2TV tersebut. 

Baca Juga: Detail Drakor School 2020 Dibintangi Kim Yo Han X1

Tepat pada Selasa, 4 Februari, OUI Entertainment selaku agensi yang menaungi Kim Yo Han membenarkan bahwa artis asuhannya akan terlibat dalam School 2020, “Kim Yo Han dikonfirmasi untuk berpartisipasi dalam mini-series KBS 2TV School 2020,” kata pihak agensi, seperti dikutip dari Soompi.

Kim Yo Han Perankan Karakter Bernama Kim Tae Jin 

Kim Yo HanSumber Foto: Naver

Lelaki kelahiran 1999 ini akan memainkan karakter Kim Tae Jin, seorang atlet taekwondo yang duduk di bangku SMA. Kim Yo Han tidak akan kesulitan memerankan sosok Kim Tae Jin karena sang idola merupakan mantan atlet taekwondo nasional. Dia juga sempat memenangkan kejuaraan Festival Olahraga Pemuda Nasional di Korea sebelum terjun ke industri hiburan.

School 2020 mengisahkan tentang Kim Tae Jin, mantan atlet taekwondo yang memenangkan medali perunggu dalam sebuah ajang kompetisi nasional. Setelah mengalami cedera parah pada pergelangan kaki dan bisnis keluarganya bangkrut, ia berhenti menekuni taekwondo dan kembali bersekolah di SMA. Meski Kim Tae Jin sering bertindak seperti orang dewasa, namun ia hanyalah remaja biasa yang kaku dan tidak tahu harus berbuat apa ketika gadis yang disukainya muncul di hadapannya. 

Siapakah Lawan Main Kim Yo Han di School 2020?

Ahn Seo HyunSumber Foto: Intipseleb

Disusul dengan kabar dikonfirmasinya Kim Yo Han membintangi School 2020, sosok aktris yang kemungkinan menjadi lawan main dari peraih peringkat pertama di Produce X 101 itu adalah Ahn Seo Hyun. Hal tersebut disampaikan oleh seorang perwakilan dari drama.

Ahn Seo Hyun sedang dalam tahap pembicaraan untuk berpartisipasi dalam drama. Dia secara positif mempertimbangkan peran tersebut,” ungkap sang sumber. 

Ahn Seo Hyun akan memainkan peran utama wanita bernama Na Geum Young. Ia adalah siswi tahun kedua di sebuah SMA serta putri dari pemilik bar karaoke di pinggiran kota Seoul. Sosoknya sangat sederhana karena dia juga datang dari keluarga yang biasa-biasa saja. Namun, Na Geum Young memiliki mimpi untuk menjadi YouTuber yang sukses. 

Sebelumnya, Ahn Seo Hyun dikenal lewat perannya di film arahan sutradara Bong Joon Ho bertajuk Okja (2017). Gadis kelahiran 2004 ini juga sudah membintangi sederet drama televisi sejak tahun 2008 silam. 

School 2020 akan Jadi Awal Baik untuk Kim Yo Han

School SeriesSumber Foto: Intipseleb

Usai grup yang membesarkan namanya, X1, dibubarkan, Kim Yo Han menjadi satu-satunya mantan member yang justru banting setir menjadi aktor. School 2020 akan menjadi proyek debut aktingnya sehingga sangat dinantikan oleh para penggemar.

School 2020 sendiri merupakan drama terbaru dari rangkaian seri School. Dan seri ini disebut-sebut mampu menjadi batu loncatan untuk para aktor dan aktris pendatang baru karena nama mereka bisa melejit sekejap mata. Hal ini sudah terbukti dari sederet pemain School yang langsung terkenal di dunia seni peran Korea.

Contohnya adalah aktor Jang Hyuk (School 1 - 1999), Kim Rae Won (School 2 - 2000), Jo In Sung (School 3 - 2001), dan Im Soo Jung (School 4 - 2002). Lee Jong Suk dan Kim Woo Bin juga pernah membintangi School 2013, kemudian Kim So Hyun dan Nam Joo Hyuk di School 2015, serta paling terbaru Jang Dong Yoon, Kim Jung Hyun dan Kim Sejeong di School 2017

Topik Terkait