img_title
Foto : Twitter/Stray_Kids

IntipSeleb Korea – 10 lagu K-pop dengan streaming terbanyak yang dirilis pada tahun 2022 telah diungkapkan.

Di antaranya daftar lagu yang paling bayak diputar, lagu MANIAC dari Stray kids mendapat lebih banyak perhatian. Lantas apa alasannya? Yuk, cek di bawah ini.

Alasan Lagu MANIAC - Stray kids Mendapat Banyak Perhatian

Twitter/Stray_Kids NatePann
Foto : Twitter/Stray_Kids NatePann

Sembilan bulan pertama tahun 2022, banyak grup K-pop merilis lagu baru untuk menandai debut atau comeback mereka. Lagu-lagu baru ini tersedia di berbagai platform musik, seperti YouTube Music, Spotify, MelOn, dan Genie, sejak itu telah mengumpulkan streaming.

Pada tanggal 26 September 2022, sebuah postingan berjudul Stray Kids adalah Daebak (Mengagumkan) Di antara Idol Pria Generasi ke-4 telah dibuat di forum online Nate Pann.

Menurut peringkat, lagu MANIAC – Stray Kids mengambil posisi No. 9 dengan 354.640.448 streaming di empat platform musik utama yakni YouTube Music, Spotify, MelOn, dan Genie. Sebanyak 226 juta streaming berasal dari YouTube Music, 110.707.985 streaming dari Spotify, 11.800.000 streaming dari MelOn, dan 6.132.463 streaming dari Genie.

Topik Terkait