img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Sahrul Gunawan unggul sementara dalam Pilkada Kabupaten Bandung. Aktor 44 tahun ini maju sebagai calon wakil bupati di Pilkada 2020 dengan mendampingi Dadang Supriatna sebagai calon bupati. Shireen Sungkar pun sempat menitipkan pesan pada sahabatnya itu jika nanti terpilih.

Diketahui dari postingan Instagramnya, pasangan Dadang dan Sahrul Gunawan unggul jauh dalam hasil hitung cepat dari salah satu lembaga survei. Lantas apa pesan Shireen Sungkar kepada Sahrul Gunawan? Simak penjelasannya berikut.

Baca juga: Heboh Sahrul Gunawan Meninggal Dunia, Faktanya Bikin Kaget

Sahrul Gunawan Ucap Syukur

instagram/sahrulgunawanofficial
Foto : instagram/sahrulgunawanofficial

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) digelar serentak pada Rabu, 9 Desember 2020. Sejumlah artis yang terjun ke dunia politik ikut memperebutkan kursi di pemerintahan. Salah satunya adalah Sahrul Gunawan.

Mendampingi Dadang Supriatna sebagai calon bupati, Sahrul Gunawan maju sebagai calon wakil bupati Kabupaten Bandung. Keduanya maju dengan didukung oleh empat partai yakni PKS, Nasdem, PKB dan Partai Demokrat.

Sebelum Pilkada dilangsungkan, pasangan Dadang dan Sahrul dilaporkan unggul dari dua pasangan lainnya berdasarkan hasil survei terbaru salah satu lembaga. Keduanya jauh memimpin dengan perolehan suara mencapai 45,7 persen. 

Sahrul Gunawan pun sempat membagikan momen bahagia dan ungkapan syukurnya terkait hasil survei tersebut di postingan laman Instagramnya. Dia pun berharap bisa membuktikan program yang telah direncanakan.

"Manusia berikhtiar, Allah jg yang menentukan. Yang tau baik dan buruknya seperti apa bagi kita semua. Namun ingin rasanya menyampaikan yg ada di hati kecil sy. Smg kami bs membuktikan program2 #BEDAS bs berjalan dan kami bs menjadi wasilah bagi perubahan yg lbh baik di kabupaten bandung," tulis Sahrul Gunawan yang diunggah, 8 Desember 2020.

Shireen Sungkar Titip Pesan

Instagram
Foto : Instagram

Sejumlah artis yang melihat postingan Sahrul Gunawan itu pun ikut memberikan ucapan selamat. Yang menarik perhatian, ucapan dari Shireen Sungkar. Karena tidak hanya memberikan ucapan, istri Teuku Wisnu itu juga berpesan agar Sahrul amanah dalam menjalankan tugasnya nanti.

"Bismillah aa," komentar Zee Zee Shahab.
"Bismillah semoga menang a," kata Ferry Ardiansyah.
"Semangat aaa bismillah ,jangn lupa amanah kalo terpilih," tulis Shireen Sungkar.

Sebelum mencalonkan diri sebagai calon wakil bupati Kabupaten Bandung di Pilkada 2020 ini, Sahrul Gunawan diketahui pernah mencoba dalam pemilihan legislatif DPR RI periode 2019-2024 namun sayangnya dia gagal. Baru-baru ini, Sahrul Gunawan dan Dadang Supriatna dilaporkan unggul berdasarkan hasil perhitungan cepat.

Baca juga: Adly Fairuz dan 5 Artis Bersaing di Pilkada 2020, Ini Persiapannya

Topik Terkait