img_title
Foto : Instagram/angelagilsha

Ajak ngobrol Tuhan kapan aja. Setiap hari kalau aku liat orang2 berangkat kerja, aku doakan mereka semoga mereka sehat, happy, selamat sampai tujuan. Setiap aku lihat ambulance lewat, aku doain orang yang ada di dalam ambulance itu semoga enggak kenapa-kenapa, Tuhan tolong lindungi dia. Setiap lihat pesawat, doain orang-orang yang ada di dalamnya supaya selamat sampai tujuan. Every second kita bisa komunikasi sama Tuhan,” tutur Angela Gilsha.

Perempuan benama lengkap Angela Gilsha Panari itu menilai Tuhan mendengar setiap keluh kesah dan doa yang dipanjatkan umatnya. Namun, Angela Gilsha justru menganggap jika dirinya bukan orang beragama. Padahal, ia sebelumnya mengaku sebagai orang spiritual.

Karena Tuhan selalu ada, dan selalu mendengarkan. Ini yg membuat aku merasa damai setiap saat. Walaupun aku bukan orang beragama tapi aku bisa merasa dekat dengan Tuhan,” tutup Angela Gilsha mengenai agamanya.

Sebelumnya, Angela Gilsha mengaku percaya dengan adanya Tuhan. Namun, ia menilai jika keberadaan agama hanya menimbulkan perpecahan. 

Tentu saja aku percaya Tuhan atau mahkluk yang lebih mulia. (Ini di luar agama ya, karena menurutku agama hanya membuat perpecahan dan perbedaan,” ungkap Angela Gilsha pada Juni 2020 lalu.

Baca Juga: Ditanya Keyakinan, Angela Gilsha: Agama Hanya Bikin Perpecahan

Topik Terkait