img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Aura Kasih kini menyandang status baru sebagai single parent setelah gugatan cerainya dikabulkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Ia akan mengurus Arabella sendirian setelah Eryck Amaral menghilang selama satu tahun lebih. 

Meski begitu, Aura Kasih tidak memungkiri jika ia sempat insecure memikirkan pendidikan anak setelah berpisah dengan Eryck Amaral. Apa hal lain yang ditakutkan Aura Kasih setelah berpisah dengan Eryck Amaral? Berikut artikelnya. 

Sempat Insecure

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Aura Kasih kini telah resmi menyandang status sebagai single parent setelah gugatan cerai diterima oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Menjadi single parent ternyata membuat Aura Kasih menjadi insecure. Sebab ia merasa belum mempersiapkan masa depan untuk sang anak, Arabella. 

"Ya bismillah aja mau gimana lagi. Semua harus dimulai dari nol jadi ya kadang aku pernah mikir insecure gimana dengan masa depan anak ini aku harus survive tapi banyak juga orang yang ngalamin ini. Ya udah kewajiban lah jadi jangan terlalu dipikirin," ucap Aura Kasih di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu, 28 April 2021.

Aura Kasih pun merasa penyesalan dalam hidupan karena Eryck Amaral menghilang begitu saja tanpa memberikan kapan apapun. Padahal ia telah memiliki seorang anak. 

"Ya gimana ya ini pasti akan terjadi penyesealan aku hanya, 'kenapa sih lo ngilang' kan ada anak , kok gitu, ya itu aja sih," katanya. 

Tidak Berikan Nafkah

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Aura Kasih sebelumnya sudah sempat melarang Eryck Amaral untuk pergi ke Thailand dengan teman-temannya. Ia merasa saat itu sedang pandemi COVID-19 sehingga tidak baik pergi ke luar negeri. 

"Nggak ngilang gitu sih, sebelum pergi tuh dia mau pergi pamit ada teman-temannya di Thailand sekalian kerja. Terus aku bilang jangan dulu pergi karena lagi pandemi kan banyak di luar yang COVID-19 takutnya ada apa-apa. Ternyata bener kan feeling-ku bener ke lockdown kan habis itu sebenernya bisa sih, ada kesempatan untuk balik ke sini tapi dianya nggak mau, ya udah," katanya. 

Aura Kasih pun menyampaikan jika selama ini memang Eryck Amaral tidak pernah memberikannya nafkah. Ia merasa jika selama masih bisa mencukupi kebutuhan anak tidak masalah untuknya. 

"Aku nggak pernah minta dan dia nggak pernah kirim juga jadi yaudah lah nggak papa. Selama kita masih bisa buat anak mah apa sih yang nggak," katanya. 

Diketahui, Aura Kasih telah mengajukan gugatan cerai atas suaminya, Eryck Amaral di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis, 17 Desember 2020. Ia pun mengungkapkan jika selama satu tahun lebih sudah jarang bertemu dengan sang suami. Meski begitu, Aura Kasih tetap memperbolehkan Eryck untuk datang ke Indonesia dan bertemu dengan anaknya saat ada waktu luang.

Topik Terkait