img_title
Foto : Instagram/@ezagionino/@qorysupiandy

Dalam video yang pernah dibagikan soal klarifikasi penipuan yang didapatinya, Eza mengaku belum lapor polisi. Ia akan melapor pada pihak yang berwajib jika tidak ada i’tikad baik dari yang bersangkutan. Namun, ia akhirnya melaporkan ke Polres Bogor atas tuduhan penipuan dan pengacaman pembunuhan kepada istri dan anaknya.

Tak hanya diancam, Eza juga mengaku mendapat teror seperti dilansir dari VIVA.co.id. Ketika di lokasi syuting, ia mendapati nomer tak dikenal berkali-kali.

“Selama saya syuting, nomor ini meneror saya dengan miss call terus. Sampai saya bilang nomor ini sudah masuk ke penyidik. Kalau mau tahu lebih jauh silakan tanya penyidik,” ucap Eza Gionino di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Jumat, 22 November 2019 dilansir dari VIVA.co.id.

Disuruh minta maaf langsung

Eza GioninoSumber: Instagram/@ezagio

Eza yang ditemani Kuasa Hukumnya, Henry Indraguna menjelaskan bahwa ancaman pembunuhan itu sudah keterlaluan. Terlebih membawa nama anak dan istrinya dalam kasus ini. Pria 29 tahun itu menyuruh Qory untuk meminta maaf secara langsung, baik kepada dirinya atau anak dan istrinya.

“Kalau dia laki-laki, ayo ketemu saya, minta maaf langsung. Bukan sama saya saja, tapi minta maaf sama istri dan anak saya juga,” kata Eza dilansir dari VIVA.co.id.

Topik Terkait