img_title
Foto : Instagram/@indrabruggman

"Gue pikir gue OCD, gue pikir psikologi gue terganggu karena sempet ke psikiater untuk menanyakan itu tapi ternyata itu masalah medis. Udah ke dokter saraf terus dokter saraf bilang kalau diliat dari turunnya drastis tubuh kamu sepertinya kamu kena tiroid, jadi kamu harus cek darah dulu. Pas cek darah ternyata bener tiroid, hipertiroid, kelebihan tiroid," sambungnya.

Badan jadi kurus

indrabruggman/instagram
Foto : indrabruggman/instagram

Menurutnya, itu lah yang membuat dirinya menjadi kehilangan banyak berat badan dan jadi lebih kurus dibanding sebelumnya.

"Dan saya baru tau kalau hormon itu pengaruh kepada mood, jadi hormon itu yang bikin jantung berdebar lebih kencang. Yang seharusnya istirahat, dia bekerja 24 jam bahkan pada saat tidur. Itulah kenapa badan cepet menyusut, walaupun makannya banyak," kata Indra Bruggman.

Kendati demikian, kini berat badannya sudah naik 5 kg usai mengetahui dirinya mengalami hipertiroid. Hal ini menjadi lebih baik karena sebelumnya ia hanya memiliki berat 63 kg.

"Sekarang beratnya udah naik 5 atau 6 kg karena kata dokter itu dalam waktu sebulan kamu itu berat badannya akan naik lagi, dan itu bener. Sebelumnya 63 kg dan kalau buka baju itu tulangnya pada nonjol-nonjol," pungkas Indra Bruggman terkait kondisinya.(prl).

Topik Terkait