img_title
Foto : Indrabruggman/instagram

“Pada saat di situ, gua gemeteran, gelisah,” tandasnya.

Gejala yang Dirasakan Sebelum Didiagnosa Hipertiroid

Instagram/@indrabruggman
Foto : Instagram/@indrabruggman

Sebelum didiagnosa mengidap hipertiroid, Indra Bruggman mengalami gejala tertentu. Gejala tertentu yang dirasakan Indra Bruggman adalah mudah sesak, rambut rontok, hingga gemetaran saat berhadapan dengan banyak orang.

“Saya merasa kalau berjalan beberapa langkah saja, badan saya sesak. Saya mikir kena COVID-19 waktu itu karena ketemu banyak orang di coffe shop. Terus rambut saya rontok, saya pikir rontok biasa,” ungkap Indra Bruggman.

“Yang paling parah adalah saat saya syuting di stasiun televisi, badan saya gemeteran. Kaya orang kedinginan, demam gitu. Dan itu yang membuat saya berpikir, ‘ada yang salah dengan badan saya’,” tandasnya.

Kini, kondisi Indra Bruggman makin membaik. Walaupun berat badannya sempat turun, Indra telah lebih sehat dengan menjalani sejumlah terapi dan minum obat secara teratur.

Topik Terkait