img_title
Foto : Instagram/awkarin

IntipSeleb – Beberapa waktu lalu, jagat media sosial dihebohkan dengan kehadiran rumah makan Padang yang menyediakan masakan non-halal yang terbuat dari daging babi. Netizen pun ramai-ramai berkomentar pedas dan menyoroti keharaman memakan daging babi.

Melihat ramainya isu tersebut di kalangan netizen, selebgram Karin Novilda atau Awkarin pun ikut berkomentar. Sayangnya, komentarnya itu malah menuai sindiran keras. Sebenarnya, apa komentar Awkarin sampai mendapat sindiran dari netizen lain? Simak selengkapnya berikut ini.

Sebut Jika Dosa Jangan Setengah-Setengah

Instagram/lambe_turah
Foto : Instagram/lambe_turah

Melalui akun Instagramnya, Awkarin mengomentari soal bagaimana netizen begitu ramai mengkritik kehadiran restoran Padang yang menyediakan masakan dari daging babi.

Ia memposting ulang sebuah postingan meme yang menunjukkan gambar orang-orang yang bertuliskan mabok, korupsi, narkoba, berzina, hingga pesugihan sedang bersujud ke orang yang bertuliskan nasi padang babi. Awkarin pun juga menambahkan komentar yang bernada menyindir pada instastorynya itu.

Ngakak!!! Ni orang-orang ni...”Sorry bro gue gak makan babi...” Tapi mabok, judi, zina, open BO,” tulis sang selebgram melalui akun Instagram pribadinya, dilansir IntipSeleb dari @lambe_turah pada Senin, 13 Mei 2022.

Terlihat jika dirinya seolah menyindir bagaimana netizen begitu anti dengan perilaku memakan daging babi, namun di sisi lain melakukan perilaku negatif lainnya seperti berjudi, berzina, hingga open BO.

Tak sampai di situ, pada instastory berikutnya Awkarin memposting hasil tangkapan layar dari menu Direct Message miliknya. Terlihat salah seorang netizen menyindir balik Awkarin dengan cukup keras.

Lah lu? Mabok, zina, makan babi,” tulis netizen tersebut menyindir Awkarin.

“Iya lah, dosa masa setengah-setengah. Emang lo? Nggak semuanya tapi kerjaannya ghibah di balik fake account,” jawab Awkarin dengan kata-kata yang tajam.

Akun Instagram Awkarin Menghilang

Instagram/lambe_turah
Foto : Instagram/lambe_turah

Postingan Awkarin itu pun mendapat beragam reaksi dari netizen. Banyak di antara mereka yang menganggap bahwa apa yang dikatakan Awkarin blunder hingga menduga dirinya sedang sepi tawaran pekerjaan.

Sepi job mungkin” sindir salah seorang netizen.
Sindir kok malu-maluin diri sendiri. Apaan banget,” tulis netizen.
Nyindir diri sendiri bro?” timpal yang lainnya.

Sementara itu, selang beberapa jam semenjak postingannya di instastory viral, akun Instagram Awkarin dengan username @awkarin tiba-tiba menghilang. Hingga artikel ini ditulis, akun Instagram tersebut terlihat masih belum dapat diakses. (nes)

Topik Terkait